Connect with us

News

Mertua Kaesang Beri Semangat Deklarasi Kaukus Perempuan Muda Matahari

Faisal Maarif

Published

on

Monitorday.com – Ketua Dewan Pembina Relawan Sahabat PaGi, Sofiatun Gudono turut hadir dalam acara deklarasi Kaukus Perempuan Muda Matahari untuk Prabowo-Gibran, pada Sabtu (3/2/2024), di Grand Cordela Hotel, Bandung, Jawa Barat.

Deklarasi ini merupakan bentuk dukungan dari sayap-sayap relawan yang terdiri dari perempuan muda Muhammadiyah untuk mendukung kemenangan Prabowo-Gibran satu putaran.

Dalam orasinya, Sofiatun, yang juga mertua Kaesang Pangarep itu mengobarkan semangat para relawan yang terdiri dari perempuan muda untuk terus berjuang menghadapi tantangan zaman. Menurut dia, generasi milenial dan gen z, mempunyai peran penting menuju Indonesia maju.

“Adik-adik milenial dan generasi Z ini memiliki peranan yang penting dalam mengisi pembangunan Indonesia Maju untuk melanjutkan program-program visi dan misi yang sudah dilakukan oleh Bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam,” ujarnya.

Sofiatun pun menyinggung sosok Kaesang, yang kini tengah berupaya dan berjuang untuk memasukkan anak-anak muda ke DPR RI melalui Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Menurut dia, para anak muda inilah yang akan mengisi dan melanjutkan program-program Jokowi.

“Itulah mengapa kita memantapkan pilihan ke Pak Prabowo dan Mas Gibran. Karena kita sudah tahu jelas bahwa di dalam pilihan itu sudah jelas melanjutkan program yang sudah dilaksanakan oleh Bapak Jokowi, kinerjanya kita laksanakan, kita pelihara, kita lanjutkan dan kita sempurnakan,” ujarnya.

Sofiatun pun menyebut beberapa program yang berpihak ke anak muda seperti bantuan UMKM dan kredit startup milenial, yang menurut dia harus bisa dimanfatkan anak muda agar bisa berdikari, membangun usaha sendiri.

Deklarator Kaukus Perempuan Matahari, Sani Nurohmah dalam orasinya menegaskan beberapa alasan mengapa menjatuhkan pilihan ke Prabowo-Gibran. Menurut dia, Prabowo-Gibran adalah pasangan yang memiliki visi, misi, dan program yang sesuai dengan aspirasi dan kepentingan rakyat Indonesia, khususnya perempuan muda.

“Visi mereka untuk mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian sejalan dengan cita-cita Kaukus Perempuan Muda Matahari yakni, untuk mewujudkan perempuan muda yang berdaya dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa,” tegasnya.

Selain itu, menurut Sani, pasangan Prabowo-Gibran memiliki komitmen kuat untuk melaksanakan reformasi, pembangunan, dan pemberdayaan dan pembangunan di berbagai bidang. Mereka juga menunjukkan konsistensi dan keberanian dalam memperjuangkan kesetaraan dan perlindungan perempuan.

“Termasuk dalam, hal peningkatan ekonomi perempuan, akses perempuan terhadap pendidikan dan kesehatan yang berkualitas serta perlindungan perempuan dari diskriminasi dan berbagai bentuk kekerasan lainnya,” tambahnya.

Lebih lanjut, Sani mengatakan bahwa Prabowo-Gibran juga memiliki kepedulian, kebersamaan, dan kekeluargaan yang tinggi terhadap seluruh rakyat Indonesia, tanpa membeda-bedakan suku, agama, ras, dan golongan.

“Prabowo-Gibran adalah pasangan yang memiliki kedekatan, kecocokan dengan  Muhammadiyah dan NU, yang berperan penting dalam membina dan mengembangkan nilai-nilai keislaman, kebangsaan, dan kemajuan,” kata Sani.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Perkebunan16 hours ago

PTPN IV Regional III Raih SNI Awards 2024 Berkat Kategori Ini

News16 hours ago

Wapres Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Mendikdasmen Respon Begini

Sportechment16 hours ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment17 hours ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment17 hours ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud18 hours ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News21 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud24 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud1 day ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News2 days ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News2 days ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment2 days ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas2 days ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment2 days ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud2 days ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News2 days ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik2 days ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 days ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 days ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 days ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif