Jisoo BLACKPINK, salah satu anggota ikonik dari grup musik global, mengumumkan langkah baru yang mengejutkan para penggemar pada Rabu (21/2). Melalui unggahan di media sosial pribadinya, Jisoo secara resmi memperkenalkan perusahaannya (agensi) sendiri, BLISSOO, yang akan mengurus aktivitasnya sebagai solo artist.
Dalam unggahan yang penuh semangat, Jisoo menyampaikan rasa antusiasnya untuk memulai perjalanan baru dengan BLISSOO. Ia mengajak penggemar untuk menantikan apa yang akan datang dan berjanji untuk membawa kebahagiaan kepada semua penggemarnya.
“Tolong terus berikan cinta dan dukungan kalian untuk Jisoo dengan BLISSOO, dan juga untuk BLACKPINK. Terima kasih,” ujarnya dalam unggahan tersebut.
BLISSOO sendiri, melalui unggahan di media sosial dan laman resminya, telah mengumumkan misinya untuk “melampaui batas genre dan bidang” dengan tujuan untuk “berbagi kebahagiaan yang diciptakan Jisoo dengan caranya yang unik.”
Langkah ini datang setelah pada tahun 2023, semua anggota BLACKPINK memperbarui kontrak mereka dengan YG Entertainment untuk aktivitas grup. Meskipun demikian, pihak YG Entertainment telah menegaskan bahwa mereka akan mendukung dan menghormati kegiatan individu masing-masing anggota di luar aktivitas grup.
Selain Jisoo dengan BLISSOO, anggota lainnya juga telah memulai perjalanan solo mereka. Jennie telah memulai perjalanan barunya dengan OA, perusahaan yang juga merupakan label yang ia dirikan.
Lisa juga mengumumkan pendirian agensi baru miliknya sendiri, LLOUD, yang akan mengelola aktivitasnya sebagai musisi solo dan figur hiburan.
Sementara itu, Rosé BLACKPINK belum mengumumkan secara resmi mengenai perusahaan atau label baru yang akan menaunginya. Namun, ia telah memberikan isyarat mengenai comeback sebagai solo artis dalam waktu dekat, menimbulkan antisipasi yang tinggi dari para penggemar.
Langkah para anggota BLACKPINK ini menandai perjalanan baru mereka dalam industri musik, di mana mereka tidak hanya akan terus berkolaborasi sebagai grup, tetapi juga akan mengeksplorasi potensi individu mereka dengan dukungan dari perusahaan masing-masing.