Connect with us

Sportechment

Laga Red Spark Vs Indonesia All Star, Menpora: Bakal Majukan Industri Voli Tanah Air

Hendi Firdaus

Published

on

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo, memberikan sambutan antusias terhadap pertandingan ekshibisi voli yang akan mempertemukan Red Spark dengan tim nasional putri Indonesia. Pertandingan ini dianggap akan memberikan dorongan positif bagi industri voli di Tanah Air.

Menpora Dito mengungkapkan dukungannya dalam sebuah konferensi pers di kawasan SCDB, Jakarta, pada Jumat (22/3). Ia menyatakan bahwa pertandingan ini akan menarik minat para pecinta voli, terutama dengan kehadiran Megawati Hangestri Pertiwi yang akan bermain untuk Red Spark.

“Intinya kita ingin mendorong ekosistem industri olahraga maju dan berdampak baik terhadap cabang olahraga,” ujar Menpora Dito.

Menpora Dito juga menyebut bahwa kehadiran Red Spark di Indonesia merupakan hasil dari pertemuan antara pemerintah Indonesia dan Korea Selatan. Kolaborasi ini didukung oleh Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK) di bawah Kemenpora.

“Prestasi Megawati yang luar biasa di Red Spark menjadi inspirasi bagi atlet Indonesia untuk semakin berkembang dan meraih prestasi,” tambah Menpora Dito.

Pertandingan antara Red Spark dan tim nasional putri Indonesia dijadwalkan berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta, pada tanggal 20 April 2024. Menpora Dito menjelaskan bahwa pemilihan Indonesia Arena sebagai venue bertujuan untuk menguji kapasitas stadion tersebut dan berharap dapat digunakan untuk pertandingan Proliga di masa mendatang.

Sementara itu, Plt Direktur LPDUK, Ferdinand Kamariki Tangkudung, mengucapkan terima kasih kepada Menpora Dito atas dukungannya dalam memastikan kesuksesan pertandingan ini. Dia menegaskan bahwa meskipun Megawati memiliki pengaruh besar di Red Spark, tim nasional Indonesia siap memberikan perlawanan yang ketat.

Ketua Umum PBVSI, Imam Sudjarwo, menambahkan bahwa ada 14 pemain yang dipanggil untuk memperkuat tim nasional putri Indonesia dalam pertandingan melawan Red Spark. Skuad ini terdiri dari para pemain terbaik yang sebelumnya telah membela tim nasional Indonesia.

“Semua pemain yang dipanggil adalah yang terbaik, dan saya yakin mereka akan bermain dengan penuh semangat. Beberapa di antaranya adalah Yolla Yuliana, Hany Budiarti, Wilda, Ratri, dan Shella,” tegasnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News16 minutes ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment26 minutes ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas37 minutes ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment3 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud3 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News4 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik7 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud7 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News7 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik8 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News8 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud10 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud13 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News16 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment16 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment17 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment17 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina