Connect with us

Logistik

Bingung Bawa Banyak Oleh-Oleh Usai Jalani Haji Tahun 2024? Ini Solusi PT Pos Indonesia

Natsir Amir

Published

on

Monitorday.com – PT Pos Indonesia (Persero) atau POS IND menyampaikan tahun ini untuk pertama kalinya perusahaan secara inisiatif mengirim sebanyak 25 petugas ke Arab Saudi untuk menyediakan layanan kargo haji.

Direktur Utama Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi mengatakan aksi perdana ini dilakukan dengan kerja sama dengan Bea Cukai.

Ia mengatakan bahwa layanan tersebut mendapatkan respon yang baik dari para jamaah haji. Hal ini terbukti dari bagaimana para jamaah langsung mengirimkan kargo sesaat setelah sampai di Madinah.

“Alhamdulillah, para jamaah baru saja yang kloter pertama mendarat di Madinah, hari kedua sudah mengirim kargo dan barangnya sudah sampai di Indonesia, sebelum jamaahnya pulang,” kata Faizal di Kementerian Luar Negeri RI, Selasa (4/6/2024).

Ia mengatakan sudah hampir sebanyak 20 ton oleh-oleh yang dikirim jamaah haji, sudah sampai di Indonesia.

Faizal mengatakan POS IND menargetkan dapat melayani sebanyak sekitar 1.000 ton kargo haji.

“Karena memang jamaah haji Indonesia paling terkenal paling suka belanja paling suka belanja, sehingga ini kami coba layani,” tandasnya.

Faizal menyampaikan hal itu dalam penandatanganan Nota Kesepahaman antara Kementerian Luar Negeri dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Pos Indonesia.

Ketua Dewan Komisioner (DK) OJK Mahendra Siregar mengatakan nota mencakup ruang dan bidang tugas yang banyak dan melingkupi hampir keseluruhan keperluan dari WNI di luar negeri. Baik yang terkait dengan pelayanan maupun perlindungan yang berimplikasi dari sektor jasa keuangan maupun di negara tempat mereka berada.

Faizal mengatakan nota kesepahaman ini memperluas jangkauan layanan Pos Indonesia, sehingga bisnis perusahaan semakin berkembang.

Ia juga mengungkapkan salah satu curhat para mitra UMKM adalah mereka tidak mampu menembus pasar ekspor.

“Dengan kerja sama luar negeri, bapak ibu yang memiliki kantor di berbagai negara dan punya diplomat di berbagai negara membantu pelaku usaha ekspor yang perluas market ke luar negeri, bisa mengembangkan usaha. Apabila ini terjadi, kami siap membantu para pengusaha tersebut bantu barang maupun sampelnya,” ujar Faizal.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Perkebunan16 hours ago

PTPN IV Regional III Raih SNI Awards 2024 Berkat Kategori Ini

News16 hours ago

Wapres Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Mendikdasmen Respon Begini

Sportechment16 hours ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment17 hours ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment17 hours ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud18 hours ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News21 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud24 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud1 day ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News2 days ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News2 days ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment2 days ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas2 days ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment2 days ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud2 days ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News2 days ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik2 days ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 days ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 days ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 days ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif