Monitorday.com – Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, menepis rumor yang menyebutkan bahwa dirinya mendukung Vietnam untuk lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Menurutnya, hal ini hanya kesalahpahaman semata.
Perebutan tiket terakhir untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia semakin memanas di Grup F. Timnas Indonesia dan Vietnam bersaing ketat untuk mengamankan tempat tersebut.
Saat ini, Timnas Indonesia menduduki peringkat kedua dalam klasemen Grup F dengan 7 poin, sementara Vietnam berada di posisi ketiga dengan 6 poin.
Sementara itu, Irak telah memastikan diri lolos ke putaran ketiga dengan mengumpulkan 15 poin, sedangkan Filipina tersingkir setelah hanya meraih 1 poin dari lima pertandingan.
Secara matematis, peluang Indonesia untuk melaju ke putaran ketiga terbuka lebar. Namun, syaratnya adalah Vietnam harus kalah atau minimal imbang saat menghadapi Irak di Basra.
Munculnya rumor bahwa Saintfiet mendukung Vietnam lolos menjadi viral di media sosial. Namun, pelatih berusia 51 tahun itu dengan tegas membantahnya.
“Saya melakukan wawancara setelah pertandingan dan media Vietnam bertanya kepada saya apakah mereka mempunyai peluang untuk lolos. Saya katakan kami akan melakukan yang terbaik untuk mengalahkan Indonesia dan Anda harus mendukung kami karena jika kami menang melawan Indonesia, Anda bisa menang melawan Irak dan Anda lolos,” ungkap Tom Saintfiet.
Saintfiet menegaskan bahwa fokusnya hanya pada tim nasional Filipina dan Federasi Filipina. Dia hanya ingin memberikan kontribusi maksimal untuk timnya.
“Kami akan menikmati bermain untuk publik dan itu normal sebagai pelatih. Kami tidak akan bermain untuk kalah. Kami akan mencoba untuk menang, tapi itu akan sangat sulit bagi kami,” tambahnya.
Timnas Indonesia akan menjamu Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 11 Juni, sementara Vietnam akan melawan Irak.