Connect with us

Pangan

Pupuk Indonesia Grup Bagikan 329 Hewan Kurban

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – PT Pupuk Indonesia (Persero) melaksanakan kegiatan penyaluran hewan kurban dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1445 H. Sebanyak 329 hewan kurban, termasuk sapi dan kambing, telah diserahkan kepada lebih dari 275.844 penerima manfaat di berbagai wilayah di Indonesia.

Direktur Utama PT Pupuk Indonesia, Rahmad Pribadi, secara simbolis menyerahkan hewan kurban tersebut kepada perwakilan penerima manfaat di Kantor Pupuk Indonesia, Jakarta Barat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan yang dikenal dengan nama “Berkah Bersama Pupuk Indonesia”.

Rahmad Pribadi menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk syukur perusahaan atas dukungan yang diberikan oleh masyarakat selama operasional Pupuk Indonesia Grup.

“Keberadaan perusahaan dan kita sebagai individu harus memberikan manfaat. Kegiatan ini menunjukkan internalisasi nilai kebermanfaatan di Pupuk Indonesia Grup berjalan dengan baik,” ujarnya.

Berikut adalah kontribusi anak perusahaan Pupuk Indonesia dalam penyaluran hewan kurban:

  • PT Petrokimia Gresik: 22 ekor sapi dan 98 kambing di Gresik, Surabaya, Lamongan, Jombang, termasuk Pondok Pesantren Tebuireng.
  • PT Pupuk Kujang: 16 sapi dan 4 kambing di Cikampek dan Karawang.
  • PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim): 30 ekor sapi di Bontang, Balikpapan, dan Papua.
  • PT Pupuk Iskandar Muda: 23 sapi dan 2 kambing di Aceh Utara.
  • PT Pupuk Sriwidjaja Palembang: 74 sapi dan 33 kambing di Palembang, Jakarta, Lampung, serta wilayah sekitar kantor perwakilan Pusri di Jawa Timur, Jawa Tengah, Cilacap, Yogyakarta.
  • PT Pupuk Indonesia: 18 sapi di Jakarta, Garut, Indramayu, dan Bandung.

Selain itu, anak perusahaan nonpupuk juga turut serta dalam kegiatan ini:

  • Rekayasa Industri: 3 kambing di Jakarta.
  • Pupuk Indonesia Niaga: 1 sapi dan 1 kambing di Jakarta.
  • Pupuk Indonesia Logistik dan Pupuk Indonesia Utilitas: masing-masing 1 sapi di Tomang dan Gresik.
  • Perkumpulan Istri Karyawan Pupuk Indonesia (PIKA PI) Group: 2 sapi di Jakarta.

Rahmad Pribadi menegaskan bahwa sebelum didistribusikan kepada penerima manfaat, semua hewan kurban telah melalui proses pemeriksaan kesehatan oleh dokter hewan.

Hal ini sesuai dengan syariat Islam yang menjamin keamanan konsumsi dan memberikan dampak positif bagi kesehatan masyarakat.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News5 hours ago

Whoosh Pecahkan Rekor Baru: 24.350 Penumpang dalam Sehari

Sportechment5 hours ago

AFC Pastikan Laga Indonesia vs Bahrain Tetap di SUGBK

Sportechment6 hours ago

Trump Sebut Microsoft Bakal Akuisisi TikTok

Sportechment6 hours ago

Kejutkan Industri Teknologi AS – Guncang Wall Street, Apa Itu Deepseek?

News7 hours ago

Mendikdasmen Apresiasi Program KKN KI dan PKM KI di Malaysia

Sportechment7 hours ago

Erick Thohir Beberkan Hasil Pertemuan dengan Patrick Kluivert di Belanda

Sportechment18 hours ago

Dua Film Ini Paling Cuan di Dunia dengan Biaya Produksi Kecil

News19 hours ago

Mengapa Banyak Orang Batak Pilih Profesi Pengacara? Ternyata Ini Alasannya

Sportechment20 hours ago

Indra Sjafri Sambut Kehadiran Gerald Vanenburg di Timnas U-20

Sportechment20 hours ago

Mohamed Salah Terdepan dalam Perebutan Sepatu Emas Liga Inggris

News20 hours ago

Soal Kasus Penembakan WNI di Malaysia, DPR: Usut Tuntas!

Sportechment1 day ago

Sambangi KNVB, Erick Thohir Bahas Pengembangan Sepak Bola Indonesia

Sportechment1 day ago

Gelar Konser di Bhutan, Ed Sheeran Ciptakan Sejarah Ini

News1 day ago

Dewan Masjid Indonesia Siap Bangun 10 Masjid di Gaza Jelang Ramadan 2025

News1 day ago

Prabowo Terima Tanda Kehormatan Darjah Kerabat Johor

News1 day ago

Kemlu RI Terus Pantau Kasus Penembakan WNI di Malaysia

News1 day ago

Erick Thohir Jadi Menteri Berkinerja Terbaik di 100 Hari Pertama Kabinet Merah Putih

Sportechment1 day ago

Duh! Radja Nainggolan Ditangkap Polisi Belgia, Kasus Apa?

Ruang Sujud1 day ago

Pemerintah Pakistan Hukum Mati Pelaku Penistaan Agama

Ruang Sujud2 days ago

30 Persen Pengungsi Suriah Ingin Kembali Ke Negara Asalnya