Monitorday.com – Marion Jola, yang dikenal dengan panggilan Lala, mengungkapkan perasaannya terhadap perkembangan karier di dunia musik setelah mengikuti Indonesian Idol musim kesembilan.
Dalam wawancara yang diunggah di kanal YouTube Melaney Ricardo pada Senin (24/6/2024), Marion Jola secara terbuka menyampaikan curahan hatinya.
Dia mengakui pernah merasa cemburu melihat kesuksesan beberapa penyanyi seusianya seperti Lyodra, Mahalini, dan Ziva Magnolya yang sedang meraih puncak karier dalam beberapa tahun terakhir.
“Kalau dibilang jealous pasti ada jealousnya (cemburu), tentu aja, sekarang kan lagi eranya Mahalini, Ziva, Tiara, Lyodra,” ujar Marion.
Namun, Marion Jola juga menjelaskan bahwa rasa cemburu tersebut sebagian besar muncul dari komentar-komentar di bagian komentar media sosial.
Menurutnya, sebagian besar fans Indonesian Idol seringkali bersikap toxic dengan tidak hanya mendukung idola mereka, tetapi juga merendahkan yang tidak berada di puncak karier.
“Kecemburuannya itu sebenarnya bukan datang dari aku, tapi dari comment section, karena fans Idol itu sebagian besarnya benar-benar toxic,” jelas Marion.
Keadaan ini sempat membuatnya merasa stres. Terutama karena dia masih mengingat perjuangannya yang keras merantau ke Jakarta dan bahkan pernah tinggal sementara di rumah para penggemar.
“Kadang suka bikin aku kepikiran, jadinya bukan cemburu sebetulnya, tapi gimana caranya ya supaya aku tetap bisa dimomentum yang baik,” ucap Marion, mengungkapkan perasaannya yang berusaha untuk tetap positif di tengah tekanan.
Marion Jola, yang kini berusia 24 tahun, telah menunjukkan kemampuan dan bakatnya dalam dunia musik, terlepas dari tantangan dan komentar-komentar negatif yang dia hadapi di media sosial.
Dia berharap dapat terus berkembang dan tetap fokus pada pencapaian positifnya dalam karier musiknya