Connect with us

Sportechment

Ikatan Pelajar Muhammadiyah Sambangi Menpora, Bahas Apa Saja?

Hendi Firdaus

Published

on

Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) baru saja mengunjungi Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo di Lantai 10 Graha Kemenpora RI, Senin (2/10). Kunjungan ini adalah bagian dari silaturahmi kepengurusan baru IPM periode 2023-2025.

“Terima kasih Mas Menteri, kami sudah diterima silaturahmi. Ini silaturahmi pertama kami di awal periode kepengurusan hasil Muktamar di Medan kemarin yang juga dihadiri Mas Menteri,” kata Ketua Umum IPM Riandy Prawita Putra mengawali audiensi.

Dalam audiensi ini dibeberkan secara singkat riwayat dan perjalanan IPM sebagai organisasi otonom Muhammadiyah yang merupakan gerakan Islam, dakwah amar ma’ruf nahi munkar di kalangan pelajar. Riandy menyebut kepengurusan IPM telah ada di 34 provinsi di Indonesia yang anggotanya terdiri dari para pelajar di sekolah Muhammadiyah mulai dari tingkat TK, SD, hingga SMA.

“Para pelajar di tingkat SD bahkan sudah mulai terlibat dalam kepengurusan,” ungkapnya.

Riandy menyampaikan, selain silaturahmi, kedatangan mereka juga untuk bersinergi dengan Kemenpora dalam program-program kepemudaan dan keolahragaan. Salah satunya dalam bidang esport, di mana IPM bakal menggelar kejuaraan esport untuk game Mobile Legends.

“Di IPM ini yang kami tingkatkan memang Esports-nya. Game Mobile Legends. Banyak kepengurusan di tingkat provinsi sudah mempunyai tim Esport, tinggal kami menggelar kejuaraannya,” urai Riandy.

IPM dalam hal ini mendukung pengembangan esport di tanah air. Lantaran trennya sekarang ini sudah bergeser banyak yang ke olahraga virtual.

Riandy juga mengutarakan keinginan IPM mengundang Menpora Dito untuk hadir dalam kegiatan “Ngopi Bareng dan Main PS”. Kegiatan ini rencananya digelar di pertengahan Oktober.

Menpora Dito menyambut baik undangan tersebut. Menpora mengapresiasi dukungan IPM dalam kegiatan kepemudaan dan keolahragaan. Kontribusi seperti inilah yang diharapkan Kemenpora untuk bisa terus ditingkatkan.

“Nah yang paling dekat, IPM harus kontribusi di Festival Pemuda Indonesia. Biar makin guyublah,” ujar Menpora Dito.

Festival Pemuda Indonesia ini merupakan kegiatan utama Kemenpora di bulan Pemuda, Oktober ini. Festival ini diharapkan bisa menjadi panggung yang mepertemukan dan menyatukan organisasi-organisasi kepemudaan di Tanah Air.

Secara khusus, Menpora Dito meminta IPM bisa menindaklanjuti hasil Muktamar di Medan. Di antaranya terkait kerja sama olahraga pendidikan dan juga moderasi beragama.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Migas8 minutes ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment3 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud3 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News3 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik6 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud6 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News7 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik7 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News7 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud9 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud12 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News15 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment16 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment16 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment16 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News1 day ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News1 day ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!