Connect with us

Sportechment

Hetty Koes Endang Tanggapi Somasi Richard Kyoto, Perkara Apa?

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Hetty Koes Endang tengah menjadi perbincangan hangat publik setelah menerima somasi dari pencipta lagu, Richard Kyoto. Somasi terkait hak cipta itu dilayangkan karena Hetty membawakan lagu berjudul ‘Kasih’ tanpa izin saat konser di Malaysia.

Hetty Koes Endang memberikan klarifikasi terkait hal tersebut didampingi sang suami, Yusuf Emir, dalam sebuah konferensi pers virtual pada Rabu (17/7). Yusuf menjelaskan bahwa konser di Malaysia tersebut adalah atas undangan Dato’ Sri Hajah Siti Nurhaliza.

“Pada 2015, Bunda Hetty diundang oleh Siti Nurhaliza untuk konser ‘Satu Suara’ di Istana Budaya. Bunda diminta menyanyikan sekitar 18 lagu, salah satunya ‘Kasih’. Konser itu direkam dan dijual. Seharusnya pihak penyelenggara yang bertanggung jawab mengurus izin rekaman dan penjualan tersebut dengan MECP Malaysia,” jelas Yusuf.

Menurut Yusuf, penyelenggara konser, yaitu Siti Nurhaliza Production dan Universal Music Malaysia, seharusnya bertanggung jawab dalam urusan perizinan lagu.

“Mereka sudah mendapatkan izin dari MECP Malaysia. Jadi yang bertanggung jawab adalah pihak penyelenggara, bukan penyanyi,” tambahnya.

Yusuf juga menegaskan bahwa somasi dari Richard Kyoto seharusnya ditujukan kepada Universal Music Malaysia dan Siti Nurhaliza Production, bukan kepada Hetty Koes Endang.

“Penyanyi tidak memiliki kewajiban untuk mengurus perizinan rekaman dan penjualan lagu. Itu adalah tugas publisher,” ujar Yusuf.

Yusuf juga menginformasikan bahwa Universal Music Malaysia telah membentuk tim pengacara untuk menyelesaikan masalah tersebut. “Universal sudah membentuk tim pengacara untuk menghadapi Richard Kyoto,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Yusuf juga menjelaskan bahwa lirik lagu ‘Kasih’ diubah atas permintaan pihak penyelenggara konser.

“Hetty hanya menyanyikan lagu sesuai dengan permintaan penyelenggara. Jika lirik diubah untuk keperluan komersial, harus melalui MECP untuk pengecekan,” jelasnya.

Yusuf juga menyampaikan bahwa belum ada komunikasi langsung dari pihak Richard Kyoto terkait somasi tersebut.

“Belum ada komunikasi langsung dari pihak Richard. Kami juga telah berkomunikasi dengan pihak Siti Nurhaliza yang menyerahkan sepenuhnya kepada Universal Music Malaysia,” kata Yusuf.

Hetty Koes Endang berharap permasalahan ini dapat diselesaikan dengan baik. “Yuk kita sama-sama cari solusinya,” tutup Hetty.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News1 hour ago

Erick Thohir Bangga: Smelter Terbesar Dunia Ada di Gresik, Bukti Nyata Hilirisasi Tambang!

Sportechment4 hours ago

Lesti Kejora Siap Gelar Konser Tunggal Perdana Meski Tengah Hamil

News5 hours ago

4 Tahun Bertransformasi, Aset PLN Tembus Rp1.691 Triliun

Migas5 hours ago

Wuih! Wisatawan Mancanegara Serbu Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024

Keuangan5 hours ago

Bank Mandiri Wujudkan Mandiri Lingkar Hijau, Olah Limbah Kopi Jadi Cuan

Sportechment5 hours ago

Toyota Resmi Luncurkan New GR86, Cek Spek dan Harganya

Sportechment6 hours ago

Sheila On 7 Siap Geber Panggung Konser ‘Tunggu Aku di Bandung’

Sportechment6 hours ago

Momen Langka Marquez Menolong Sang Rival Bagnaia Gegara Hal Ini

Sportechment6 hours ago

Kata-kata Jens Raven Usai Sokong Timnas Indonesia U-20 Sikat Timor Leste

News11 hours ago

Bukan Plot Sinetron, Cerita Yuli Hastuti Bupati Purworejo Realita Beneran

Sportechment1 day ago

SEVENTEEN Umumkan World Tour 2025, Jakarta Masuk List?

Infrastruktur1 day ago

Selamat! SIG Masuk 10 Besar Perusahaan Terpercaya Dunia

Migas1 day ago

Pertamina Raih Penghargaan di FORDIGI SUMMIT 2024 Berkat Inovasi Digitalisasi

Sportechment1 day ago

Hadir di Paris Fashion Week, Bella Hadid Serukan Free Palestine

Sportechment1 day ago

Absennya Lionel Messi Bikin Timnas Argentina Terasa Aneh, Lha Kok Bisa?

Sportechment1 day ago

Tim Pertamina Enduro VR46 Pakai Corak Merah Putih di MotoGP Indonesia 2024

Sportechment1 day ago

Marc Marquez: Di Indonesia, Saya Merasa Bak Rock Star!

Sportechment1 day ago

CTO Mira Murati Mundur dari OpenAI, Ada Apa?

News1 day ago

Asyik! KAI Tebar Promo Tiket 79 % di HUT ke-79, Baca Syaratnya

Keuangan1 day ago

BNI Torehkan Pertumbuhan Aset Signifikan dalam 5 Tahun Terakhir