Connect with us

News

Tingkatkan Potensi Usaha, Peternak di Tasikmalaya Ikuti Pelatihan Budidaya Ikan Nila dan Lele

Tubagus F Madroi

Published

on

Monitorday.com – Dalam rangka memaksimalkan potensi budi daya perikanan di Tasikmalaya, AgroEdu menggelar Pelatihan Budidaya Ikan Nila dan Lele, di Desa Ciawang, Kecamatan Leuwisari, Tasikmalaya, Jawa Barat pada Senin (29/7).

Acara yang disponsori PT Jakmkindo ini diikuti oleh puluhan peternak lele dan nila yang berasal dari desa Ciawang dan sekitarnya. Mereka diberi peliatihan untuk bisa melakukan budidaya dengan skala besar.

Koordinator AgroEdu, Aam Imanullah mengatakan, acara ini digelar dalam rangka mendorong agar budidaya perikanan di Tasikmalaya bisa naik kelas dan dan memperbesar skala bisnisnya.

“Karena Jabodetabek masih kekurangan suplay hasil perikanan, jadi dengan diberikan ilmunya lewat pelatihan ini, mudah-mudahan para peternak di sini bisa jadi penyuplai untuk ke sana,” kata Aam dalam sambutannya.

Menurut Aam, para pembudidaya perikanan di desa tersebut sudah memiliki potensi yang bagus, tinggal memberi pemahaman lebih lanjut agar potensi tersebut bisa dimaksimalkan.

Sementara itu Mujahid, Fasilitator E-Fishery yang dalam kesempatan itu menjadi pemateri mengatakan, dalam menjalankan budi dayaperikanan, harus dilakukan secara profesional. Mulai dari pembibitan, pemberian pakan, hingga pembesaran.

“Jangan sampai budi daya ini dilakukan seadanya, tidak memakai pemahaman yang benar mengenai tata cara peternakan,” jelas Ahid, sapaan akrabnya.

Selain itu, Ahid juga menyoroti bahwa saat ini suplai perikanan budi daya masih kurang di beberapa daerah. Bahkan di Tasikmalaya sendiri masih kerap membutuhkan suplai dari luar.

“Kalo di sini diseriusin sangat bisa nantinya jadi penyuplai. Asalkan cara budidayanya ini harus pakai pemahaman yang benar. Jadi bukan cuma kira-kira, atau untung-untungan aja,” kata Ahid.

Kegiatan ini disambut antusias oleh warga, karena selama ini mereka melakukan budidaya tidak berdasarkan pemahaman yang baik tentang perikanan. Dengan pelatihan ini, diharapkan bisa membuat peternakan yang mereka jalankan bisa lebih berkembang.

Untuk diketahui, Jamkrindo terus berkomitmen mendukung kegiatan usaha masyarakat. Termasuk mendorong kegiatan seperti Pelatihan Budi Daya Ikan ini agar masyarakat pembudidaya bisa mengembangkan usaha mereka.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Migas2 hours ago

Peduli Palestina, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Bantuan Rp3,5 Miliar

Sportechment3 hours ago

Erick Thohir: Prabowo Siap Kucurkan Rp 200 Miliar untuk Timnas Indonesia

Sportechment4 hours ago

Waspadai Situs-situs Belanja Online Ini, Rekening Bisa Terkuras

Keuangan4 hours ago

BNI – Fintech Lending Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

News5 hours ago

Hadirkan Pesona Timur Indonesia, PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah

Pangan5 hours ago

Pupuk Indonesia Raih Penghargaan Bergengsi di BUMN Branding & Marketing Award 2024

News5 hours ago

IIDC 2024 Jerman: Menkomdigi Paparkan Prinsip Transformasi Digital Indonesia

Sportechment6 hours ago

Kotak Sukses Gelar Konser 2 Dekade Berkarya, Ada Shin Tae-yong

News7 hours ago

2 Negara Anggota ICC Ini Ogah Tangkap Netanyahu, Kenapa?

Ruang Sujud7 hours ago

Kemenag Berikan Bonus Kepada Qori Yang Berprestasi Tingkat Internasional

Sportechment8 hours ago

Thom Haye Ceritakan Momen Spesial Nyanyikan Lagu “Tanah Airku”

Ruang Sujud9 hours ago

Targetkan 1,2 Juta Sertifikasi Halal UMKM, Ini Alasan BPJPH

Sportechment10 hours ago

Erick Thohir Bertemu Maarten Paes di Bali, Netizen Banjiri Kolom Komentar

Sportechment11 hours ago

Mau Nonton Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta? Cek Harga Tiketnya

Sportechment11 hours ago

Tersentuh Ucapan Anak, Shanty Denny Putuskan Berhijab

News12 hours ago

Kapolri Serukan Dukung Asta Cita untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

News12 hours ago

Mendikdasmen Pastikan 606.000 Guru Bakal Dapat Tunjangan Tahun 2025

News12 hours ago

Wapres Gibran Sambut Kembalinya Presiden Prabowo dari Kunjungan Kerja

News12 hours ago

Ketimpangan Digital di Sekolah: Tantangan Implementasi Teknologi di Daerah Terpencil

Ruang Sujud12 hours ago

Pemerintah Saudi Bakal Gelar Lomba Hafalan Al Qur’an Di Nepal