Connect with us

Keuangan

Bank Mandiri Beri Apresiasi Paskibraka Tingkat Pusat Sebesar…

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Bank Mandiri memperlihatkan dukungannya terhadap semangat nasionalisme dengan memberikan penghargaan kepada Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Pusat.

Penghargaan ini diberikan kepada 76 anggota Paskibraka yang berhasil melaksanakan tugas mereka dengan baik selama peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Sebagai bentuk apresiasi, Bank Mandiri memberikan total hadiah sebesar Rp 485 juta kepada seluruh anggota Paskibraka yang bertugas.

Hadiah tersebut berupa tabungan dan kartu e-money edisi khusus yang dirancang khusus untuk perayaan ini.

Penyerahan penghargaan dilakukan secara simbolis oleh Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, kepada perwakilan Paskibraka 2024 di Jakarta pada hari Senin (19/8).

Agenda ini juga dihadiri oleh Wakil Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Rima Agristina, serta jajaran terkait.

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengungkapkan bahwa inisiatif tersebut merupakan wujud nyata penghargaan dan kerja keras 76 anggota Paskibraka Pusat.

Mereka diketahui telah mengemban tugas dalam upacara Peringatan Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia yang untuk pertama kalinya digelar di Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

“Sebagai bagian dari BUMN dan upaya kami dalam memupuk rasa cinta tanah air, kami merasa terpanggil untuk memberikan apresiasi kepada para pemuda-pemudi terbaik bangsa ini,” katanya.

“Mereka adalah simbol keberanian, disiplin, dan semangat nasionalisme yang harus terus kita junjung tinggi,” ujar Darmawan.

Darmawan juga menekankan pentingnya konsistensi dalam mendukung generasi muda untuk mengobarkan semangat kemerdekaan.

Terbukti, sejak 2018, Bank Mandiri telah memberikan penghargaan serupa kepada anggota Paskibraka setiap tahunnya.

“Ini adalah bentuk komitmen kami dalam mendukung pengembangan karakter bangsa melalui pembinaan generasi muda yang berkualitas,” ungkap Darmawan.

Selain itu, Bank Mandiri melalui anak perusahaannya, AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri), juga memberikan perlindungan jiwa melalui produk Asuransi Mandiri Corporate Life Plan kepada seluruh anggota Paskibraka.

Presiden Direktur AXA Mandiri, Handojo G. Kusuma menyatakan menjadi suatu kehormatan bagi AXA Mandiri dapat turut serta memberikan motivasi dan dukungan kepada generasi muda terpilih ini.

Lewat pemberian manfaat perlindungan asuransi, pihaknya berharap dapat mendorong kesadaran financial literacy dan risk management sejak usia muda.

Dengan apresiasi ini, Bank Mandiri tidak hanya sekadar memberikan penghargaan, tetapi juga mengokohkan perannya sebagai BUMN yang senantiasa mendukung penguatan semangat nasionalisme dan pengembangan karakter bangsa melalui generasi muda.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News5 minutes ago

Mendikdasmen Usul Rhoma Irama Dilibatkan untuk Cegah Judol, Alasannya Jadi Sorotan

Sportechment38 minutes ago

Paham Ajaran Islam, Ronaldo Minta Latihan Dihentikan Saat Azan Berkumandang

News1 hour ago

KPU Tetapkan 6 Desember Batas Akhir Pelaksanaan PSU Pilkada 2024

News1 hour ago

Gandeng KPAI, Kemkomdigi Perkuat Perlindungan Anak di Ruang Digital

Migas1 hour ago

Petani Kopi Raup Cuan Jutaan Berkat Pemanfaatan Energi Tenaga Surya

Sportechment2 hours ago

PSSI Gelar Piala Soeratin dan Piala Pertiwi 2024, Berikut Hasil Drawingnya

News5 hours ago

Sertifikasi dan Kenaikan Gaji Guru, Ikhtiar Abdul Mu’ti Bangun Masa Depan Pendidikan

News5 hours ago

Habib Rizieq Shihab Dukung Prabowo, Masuk Koalisi?

Sportechment1 day ago

Ucapkan Perpisahan, Sinyal Kuat Mo Salah Merapat ke Klub Liga Prancis

Sportechment1 day ago

Guardiola Balas Hinaan Suporter Liverpool dengan Gesture Menohok

News1 day ago

Insentif PPh Final 0 Persen, Dorong Pertumbuhan UMKM di IKN

News1 day ago

Rakernas Lazismu Resmi Ditutup, Target Penghimpunan ZISKA Sebesar 610 Miliar

News1 day ago

Pemerintah Bakal Bentuk Kementerian Penerimaan Negara, Siapa Menterinya?

News1 day ago

Usai UMP Naik 6,5 persen Terbitlah Satgas PHK

Sportechment1 day ago

Sambangi Indonesia, Siap-siap War Tiket Konser Linkin Park Besok

Sportechment2 days ago

Claressa Shields Yakin Bisa Tumbangkan Jake Paul di Atas Ring

Ruang Sujud2 days ago

Semua Negara Uni Eropa Diharuskan Tangkap Netanyahu, Ini Penjelasannya!

Keuangan2 days ago

Selamat! Bos BNI Dinobatkan sebagai CEO of The Year 2024

Sportechment2 days ago

Gabung Ducati, Marquez Sebut Bagnaia Jadi Referensi di MotoGP 2025

Ruang Sujud2 days ago

Jenderal Asal Iran Ini Wafat Di Suriah, Begini Kisahnya!