Connect with us

Sportechment

Kiper Australia Sebut Lapangan Latihan Timnas Terbaik di Asia

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Joe Gauci, kiper cadangan Timnas Australia, memberikan pujian tinggi untuk Lapangan A Senayan, menjelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Timnas Indonesia.

Dalam persiapan untuk laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Gauci, yang bermain untuk Aston Villa di Premier League, mengungkapkan kekagumannya terhadap lapangan latihan tersebut.

“[Lapangan] ini bagus, salah satu lapangan terbaik yang pernah saya kunjungi di Asia. Jadi saat ini bagus dan sesi latihan sangat menyenangkan,” ujar Gauci, seperti dikutip dari situs Socceroos.

Timnas Australia, yang tiba di Jakarta pada Jumat (6/9), telah menjalani satu sesi latihan di Lapangan A Senayan sebelum pertandingan krusial tersebut.

Lapangan ini memang sering dipilih oleh Timnas Indonesia untuk persiapan pertandingan dan pemusatan latihan, dengan Stadion Madya juga terkadang digunakan.

Selain memuji lapangan, Gauci juga mencatat perbedaan cuaca antara Jakarta dan Birmingham, Inggris.

“Cuacanya hangat. Saya terbiasa dengan cuaca dingin di Birmingham, jadi saat matahari terbenam, udaranya di sini mulai terasa sedikit dingin,” jelas kiper berusia 24 tahun tersebut.

Menjelang pertandingan melawan Indonesia, Gauci menekankan pentingnya membangkitkan semangat The Socceroos setelah kekalahan mengecewakan 0-1 dari Bahrain.

“Kami perlu membangkitkan semangat setelah hasil yang mengecewakan. Fokus kami kini adalah pada pertandingan Selasa malam. Rasa frustrasi pasti ada, tetapi juga menjadi motivasi untuk kembali fokus dan memacu performa kami,” pungkas Gauci.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News2 hours ago

PLN Sabet Penghargaan Communications Strategist Award 2024

Sportechment2 hours ago

STY Buka Akademi Sepak Bola di Indonesia, Cetak Bibit Unggul untuk Timnas

News3 hours ago

Pesan Mendikdasmen di Acara Penguatan Karakter Duta SMA 2024

Sportechment3 hours ago

Sabar/Reza Lolos ke Final China Masters 2024: Perjalanan Mimpi yang Jadi Nyata

Sportechment4 hours ago

Duh! Erling Haaland Terancam Penjara di Swiss, Kasusnya Jadi Sorotan

Sportechment5 hours ago

Roziana Cindy Rilis Single “Paling Sejati”, Libatkan Musisi Ade Govinda

Sportechment6 hours ago

Gandeng Sang Kekasih, Maarten Paes Nikmati Liburan di Bali

Perkebunan1 day ago

PTPN IV Regional III Raih SNI Awards 2024 Berkat Kategori Ini

News1 day ago

Wapres Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Mendikdasmen Respon Begini

Sportechment1 day ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment1 day ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment1 day ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud1 day ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News1 day ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud1 day ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud2 days ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News2 days ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News2 days ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment2 days ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas2 days ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima