Monitorday.com – Dua musisi ternama, Ahmad Dhani dan Once Mekel, kini resmi menjadi anggota Komisi X DPR, yang mengurusi bidang pendidikan, kebudayaan, dan olahraga.
Penetapan ini dilakukan dalam Rapat Paripurna DPR yang berlangsung pada Selasa, 22 Oktober 2024.
Ahmad Dhani, anggota DPR dari Fraksi Gerindra yang terpilih di Dapil Surabaya, akan bekerja berdampingan dengan Once Mekel, yang mewakili PDIP dari wilayah Jakarta Selatan dan Luar Negeri.
Selain keduanya, komisi ini juga diisi oleh nama-nama terkenal lainnya, seperti Denny Cagur dari PDIP dan Melly Goeslaw dari Gerindra.
Dalam sidang tersebut, DPR juga menetapkan komposisi dan susunan alat kelengkapan dewan, termasuk pimpinan dan mitra-mitra komisi. Dengan penetapan ini, para anggota komisi diharapkan segera mulai bekerja dan menggelar rapat bersama pemerintah.
Meskipun pernah berseteru terkait isu royalti, Once mengungkapkan bahwa ia tidak mempermasalahkan kerjasamanya dengan Dhani di DPR.
“Oh enggak apa-apa. Malah seru,” ujarnya di kompleks parlemen, Selasa (22/10).
Dalam perannya sebagai anggota DPR, Once berencana untuk fokus pada kebijakan hak cipta di kalangan seniman dan musisi, terutama di tengah kemajuan teknologi, termasuk fenomena artificial intelligence yang semakin merambah industri kreatif.
Kedua musisi ini sebelumnya pernah terlibat dalam konflik terkait royalti, namun Once kini berkomitmen untuk tidak menyanyikan lagu-lagu Dewa 19 dalam waktu dekat, sebagai langkah pribadi dan bukan bentuk penerapan hukum.