Connect with us

Sportechment

Lawan Klub Asnawi di Laga Krusial, Persib Bandung Jaga Asa 16 Besar

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Persib Bandung bertekad melanjutkan tren positif mereka saat melawan Port FC pada matchday kelima Grup F AFC Champions League (ACL) Two, Kamis malam ini (28/11), pukul 21.00 WIB, di Stadion Phatum Thani, Thailand.

Pangeran Biru datang ke pertandingan ini dengan bekal tak terkalahkan dalam 11 pertandingan Liga 1 2024/2025. Sementara itu, di kompetisi ACL Two, Persib meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Lion City Sailors pada laga terakhir.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan rasa percaya dirinya jelang laga penting ini.

“Kami telah mempersiapkan diri dengan baik, dan hasil positif yang kami raih dalam beberapa pertandingan terakhir memberikan kami kepercayaan diri. Kekalahan terakhir saat melawan tim di Cina sudah kami lupakan, dan kini kami berada dalam mood yang baik,” ujar Hodak pada Rabu, 27 November 2024.

Hodak juga menyatakan bahwa seluruh pemain dalam kondisi prima, kecuali Dimas Drajad yang harus absen akibat hukuman kartu merah.

“Dimas satu-satunya pemain yang tidak bisa bermain karena kartu merah, sementara pemain lainnya siap untuk tampil,” tambah pelatih asal Kroasia itu.

Persib wajib menang dalam laga ini untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya. Hingga saat ini, mereka baru mengumpulkan 4 poin dari 1 kemenangan, 1 hasil imbang, dan 2 kekalahan.

Di sisi lain, pelatih Port FC, Rangsan Vivatchaichok, menyatakan bahwa timnya menargetkan kemenangan untuk memastikan tiket ke babak 16 besar.

Dengan 9 poin yang telah dikumpulkan dari 4 pertandingan, Port FC unggul 2 poin dari Lion City Sailors, yang menjadi pesaing terdekat mereka.

“Laga ini sangat krusial karena hasilnya bisa menentukan apakah kami lolos ke babak selanjutnya,” ujar Vivatchaichok.

Laga antara Persib dan Port FC diprediksi akan berlangsung sengit, mengingat keduanya sama-sama memiliki ambisi besar untuk meraih kemenangan demi melaju lebih jauh di AFC Champions League.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment20 minutes ago

Lawan Klub Asnawi di Laga Krusial, Persib Bandung Jaga Asa 16 Besar

Migas37 minutes ago

Harga Avtur Turun di 19 Bandara Jelang Nataru 2024/2025

Sportechment57 minutes ago

Gandeng Sony Music, Eca Aura Siap Debut di Industri Musik

Sportechment1 hour ago

Komentar Lamine Yamal Usai Sabet Golden Boy 2024

Sportechment2 hours ago

Real Madrid Terpuruk di Markas Liverpool, Sejarah Buruk di Liga Champions

News3 hours ago

Lempar Handuk: Petahana Meringis di Pilkada 2024

News4 hours ago

Lucky Hakim Deklarasi Menang Lawan Sosok Anak Da’i Bachtiar

News8 hours ago

Setengah Langkah Lagi Istri Benny Laos Jadi Gubernur Malut, Masih Unggul di 49,59%

News8 hours ago

Jejak Diplomasi Mengarah ke Kemenangan: Mantan Dubes RI untuk Turki Unggul di Pilgub NTB

News9 hours ago

Hasil Quick Count Pilkada Kaltim 2024, Hitung Cepat Isran-Hadi vs Rudy-Seno, Data Masuk 84 Persen

News9 hours ago

Benhur Tomi Mano Menargetkan 76 Persen Suara di Pilkada Gubernur Papua 2024

News9 hours ago

Quick Count Polimetrik Pilkada Makassar 22,40%: Appi 54,10%, Disusul Seto 28,04%

News9 hours ago

Quick Count Pilgub Banten 73 Persen: Soni-Dimyati Ungguli Airin-Ade

News9 hours ago

Quick Count Pilkada Sumut 2024 Suara Masuk 85,67 Persen: Bobby-Surya 62,72%, Edy-Hasan 37,28%

News9 hours ago

Hasil Quick Count Pilkada Jatim 2024 Litbang Kompas Data 48,50 Persen: Khofifah-Emil Unggul 58,64 Persen

News9 hours ago

Hasil Quick Count Sementara Pilgub Jateng, Luthfi-Yasin Ungguli Andika-Hendi

News9 hours ago

Realcount Jamparing: Dirahmati 41,8%, Ridhokan 33,17%, Yadin 21,3%

News9 hours ago

Pilkada DKI Jakarta Potensial menuju putaran ke-2

News11 hours ago

Unggul di Quick Count, Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Optimistis Menang Pilgub Jabar

Ruang Sujud12 hours ago

Waspadai Pemimpin Munafik, Ini Cirinya Menurut Rasulullah SAW