Connect with us

Sportechment

Klok: Persib Targetkan 3 Poin di Laga Kontra Arema FC

Zakiah Ramadani

Published

on

Monitorday.com – Kapten Persib Bandung Marc Klok, menegaskan pentingnya kemenangan bagi timnya saat menghadapi Arema FC dalam pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Jumat (24/1/2025) pukul 15.30 WIB.

Setelah menelan kekalahan pertama musim ini dari Dewa United pada 17 Januari 2025 di kandang sendiri, Persib bertekad bangkit demi menjaga persaingan di papan atas klasemen.

“Ini akan jadi laga yang sulit. Kami dalam situasi butuh kemenangan. Kami akan coba semaksimal mungkin,” ujar Klok dalam konferensi pers pra-pertandingan, Kamis (23/1/2025).

Menurut Klok, menghadapi Arema FC di kandang mereka bukanlah tugas ringan. Selain memiliki tim yang solid, dukungan penuh dari suporter Arema menjadi tantangan tersendiri bagi Persib

Namun, Persib telah melakukan evaluasi menyeluruh usai kekalahan pekan lalu. Klok optimistis timnya mampu memperbaiki performa dan pulang dengan hasil maksimal.

“Kami akan perbaiki hal yang kemarin dan semoga kami punya hasil yang baik besok. Kami pulang ke Bandung dengan hasil maksimal,” kata Klok.

Persib berharap laga melawan Arema FC dapat menjadi momen kebangkitan setelah hasil mengecewakan pekan lalu. Kemenangan ini juga menjadi langkah penting untuk menjaga posisi tim di klasemen dan memuaskan para pendukung setia mereka.

“Dukungan Bobotoh, baik yang hadir langsung di stadion maupun melalui MemberSIB, sangat berarti bagi kami. Kami akan bekerja keras demi hasil terbaik,” pungkas Klok.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News3 hours ago

Trump Bakal Relokasi Warga Gaza ke Yordania-Mesir, Hamas Reaksi Begini

Sportechment3 hours ago

Ukir Hat-Trick, Kylian Mbappe Samai Rekor Cristiano Ronaldo

Sportechment4 hours ago

Penuh Haru, Shin Tae-yong Pulang Kampung Diantar Ribuan Suporter

Ruang Sujud5 hours ago

Pelaku Penusukan Charlie Hebdo Dijatuhi Hukuman 30 Tahun

News5 hours ago

Hamas Bebaskan Empat Sandera Perempuan Israel, Siapa Saja?

Sportechment6 hours ago

Kiss of Life Siap Gelar Konser di Jakarta, Catat Jadwal Manggungnya

Ruang Sujud7 hours ago

Menteri ATR/BPN Akan Percepat Proses Pendaftaran Tanah Wakaf

Sportechment8 hours ago

Profil AKBP Netty Siagian, Polisi Berprestasi yang Berani Kritik Mayor Teddy

Migas8 hours ago

Pertahankan Tingkat Risiko ESG, Pertamina Sabet Predikat Global Top Rated Industry

Asuransi9 hours ago

Jamkrindo-Lembaga Penjaminan Daerah Perkuat Sinergi untuk Dukung UMKM

Ruang Sujud9 hours ago

Kemenag Bertemu dengan PP Muhammadiyah dan PBNU, Ini yang Dibahas!

News9 hours ago

Tingkatkan Literasi Masyarakat, InJourney Airports Salurkan Fasilitas Belajar

News9 hours ago

RI-India Sepakati Kerja Sama Sejumlah Sektor Strategis

Ruang Sujud11 hours ago

Pemerintah Taliban Tolak Kembalikan Senjata AS untuk Perangi ISIS-K

Sportechment12 hours ago

Raline Shah Klarifikasi Kritik Warganet Soal Hadiri Acara LV di Singapura

Ruang Sujud13 hours ago

Mendikdasmen Jadi Menteri Terpopuler Di Media Sosial

Sportechment13 hours ago

Marshanda Tersanjung Tampil Bareng Vina Panduwinata

Ruang Sujud15 hours ago

Arab Saudi Perkuat Investasi dan Kerja Sama dengan Amerika Serikat

Sportechment16 hours ago

Pecahkan Rekor Dunia, Insinyur Jerman Hidup 120 Hari di Bawah Laut

Sportechment17 hours ago

Usman Nurmagomedov Pertahankan Sabuk Juara di Duel Sengit Lawan Paul Hughes