Monitorday.com – Kabar membanggakan datang dari industri animasi Tanah Air. Film animasi karya anak bangsa, “JUMBO”, dipastikan akan tayang tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di 17 negara lainnya di seluruh dunia.
“Film ini tidak hanya akan tayang di Indonesia tapi juga di lebih dari 15 negara,” ungkap Produser “JUMBO”, Novia Puspa Sari, dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (12/3).
Visinema Studios selaku rumah produksi masih merahasiakan daftar negara yang akan menayangkan film ini. Namun, “JUMBO” dipastikan hadir di bioskop Tanah Air pada momen Lebaran 2025.
Pada kesempatan yang sama, Visinema Studios juga merilis trailer resmi “JUMBO”. Film ini mengisahkan petualangan Don (diisi suara oleh Prince Poetiray dan Den Bagus Sasono), seorang anak ceria yang sangat menyayangi buku dongeng peninggalan almarhum ayah (diisi suara oleh Ariel NOAH) dan ibunya (diisi suara oleh Bunga Citra Lestari).
Sejak kecil, Don dibesarkan oleh sang nenek, Oma (Ratna Riantiarno), dengan penuh kasih sayang.
Bersama dua sahabatnya, Nurman (Yusuf Ozkan) dan Mae (Graciella Abigail), Don berencana mengikuti pentas seni di kampungnya. Namun, buku dongeng kesayangannya dicuri oleh Atta (M. Adhiyat) yang iri kepadanya.
Pencurian ini membawa Don ke petualangan tak terduga, terutama setelah ia bertemu dengan Meri (Quinn Salman), seorang gadis dari dimensi lain yang membutuhkan bantuannya untuk menemukan orang tuanya (Ariyo Wahab dan Cinta Laura Kiehl).
Dibantu sahabat-sahabatnya, Don menghadapi berbagai tantangan yang menguji persahabatan, keberanian, dan empati mereka.
Visinema Studios juga merilis poster resmi “JUMBO”, yang menampilkan karakter-karakter utama dalam latar Kampung Seruni yang ceria.
Don dan kawan-kawan tampak menaiki sepeda yang telah dimodifikasi, siap menjelajahi petualangan seru. Di belakang mereka, tampak Atta, kakaknya Acil (Angga Yunanda), serta anak-anak dan warga Kampung Seruni lainnya.
Chief of Content Officer Visinema Studios sekaligus Produser “JUMBO”, Anggia Kharisma, menyatakan bahwa film ini dibuat sebagai pengalaman istimewa bagi keluarga Indonesia.
“’JUMBO’ hadir sebagai pengalaman istimewa yang membawa tawa, haru, dan kehangatan. Film ini adalah hadiah berharga bagi keluarga Indonesia saat Lebaran, mengingatkan kita akan arti persahabatan, kebersamaan, empati, dan kasih sayang,” ujarnya.
Semarak film ini semakin lengkap dengan kehadiran Original Soundtrack (OST) “Kumpul Bocah” dari Maliq & D’Essentials serta “Selalu Ada Di Nadiku” dari Bunga Citra Lestari.
Film “JUMBO” diperkuat jajaran pengisi suara ternama seperti Angga Yunanda, Cinta Laura Kiehl, Ariyo Wahab, Ratna Riantiarno, Bunga Citra Lestari, Ariel NOAH, Quinn Salman, M. Adhiyat, Yusuf Özkan, Graciella Abigail, Den Bagus Sasono, serta memperkenalkan Prince Poetiray.
Film ini disutradarai oleh Ryan Adriandhy dengan produser Anggia Kharisma dan Novia Puspa Sari.
Dengan cerita yang menarik, visual yang memukau, serta pesan moral yang kuat, “JUMBO” siap menjadi tontonan spesial bagi keluarga Indonesia saat Lebaran 2025.