Connect with us

Sportechment

Menyongsong Piala Dunia U-17, Garuda Muda Jalani Tes Kesehatan

Hendi Firdaus

Published

on

Tim U-17 Indonesia kembali menjalani tes kesehatan, setelah sebelumnya telah dilakukan di awal TC bulan Juli. Muhammad Iqbal Gwijangge, dkk melakukannya di Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur, Selasa (31/10).

Seluruh pemain nampak bersemangat dan antusias mengikuti tes kesehatan yang dipimpin oleh Head of Medical PSSI, Dokter Syarif Alwi.

“Kami melakukan medical check up kembali dengan beberapa pemeriksaan kesehatan seperti otot, serta cek laboratorium. Intinya, adalah cek pemeriksaan keseluruhan, jantung, dan lain-lain ” katanya.

“Tes ini untuk melihat bila ada kelainan pada pemain. Kami juga melakukan pemeriksaan kesehatan awal untuk hemoglobin, melihat profil ginjal, lemak, fungsi liver dan tes jantung. Alhamdulillah, semua pemain dalam kondisi yang bagus. Selain untuk menyongsong Piala Dunia U-17, hasilnya nanti sebagai database kami di PSSI,” kata Alwi, menjelaskan.

Saat ini, tim masih berkekuatan 26 pemain, nanti akan ada pengurangan pemain menjadi 21 pemain saja sesuai regulasi Piala Dunia U-17 2023. Tim U-17 dijadwalkan pindah ke Surabaya pada 3 November mendatang.

Indonesia sebagai tuan rumah tergabung dalam Grup A. Skuad Garuda Muda bakal menghadapi Ekuador, Panama, dan Maroko.

Indonesia akan berkandang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 10-16 November 2023 selama bermain di penyisihan grup A.

Indonesia U-17 akan memulai perjuangannya di Piala Dunia U-17 2023 dengan melawan Ekuador pada 10 November 2023, disusul Panama pada tiga hari berselang, dan Maroko pada 16 November 2023.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment5 mins ago

Belum Jelas Siapa Juara, Arsenal Sudah Latihan Angkat Tropi, Lha Kok Bisa?

Ruang Sujud2 hours ago

Alhamdulillah! Kota Brighton and Hove Inggris Dipimpin Seorang Muslim

Monitor3 hours ago

Ini Negara Penghasil Emisi CO2 Terbesar di Sektor Ketenagalistrikan, Indonesia Ada?

Pangan3 hours ago

UMKM Budidaya Ikan Patut Senang, BUMN Perikanan Lakukan Ini Untuk Kalian

Logistik3 hours ago

Damri Jajaki Peluang Go Internasional, Kemana?

Infografis3 hours ago

Muhadjir Effendy Soal UKT Naik: Sembrono

Sportechment6 hours ago

1 Wakil Indonesia di Final, Simak Jadwal Thailand Open 2024

Monitor6 hours ago

Bersimpang Kata, Ruang Sidang Parlemen Mendadak Jadi Arena Tinju

Monitor7 hours ago

Menteri Nadiem Diminta Mundur dari Jabatan, Loh Kok Bisa?

Sportechment7 hours ago

Bayer Leverkusen Pastikan Gelar Juara Bundesliga Tanpa Kekalahan

Pariwisata7 hours ago

Dukung Kelancaran Haji 2024, Berikut 13 Bandara yang Disiapkan InJourney Airports

Logistik9 hours ago

Airlangga Minta Jajaran Pelabuhan Kerja 24 Jam, Untuk Apa?

Monitor10 hours ago

Selain Dampak, Menteri Basuki Sebut Ada Perbedaan WWF di Bali

Monitor11 hours ago

Prof Salim Said Tutup Usia, Cerita Masa Kecil Yang Tak Terungkap?

Review17 hours ago

Karen, BJR, dan Pentingnya Komisaris Independen

Sportechment17 hours ago

Persib Otw Final Championship Series Liga 1 Usai Cukur Bali United

Monitor18 hours ago

Hadapi Perubahan Zaman yang Dinamis, Bamsoet Minta Pendidikan Harus…

Monitor20 hours ago

Jenis Kejahatan Paling Banyak Dilaporkan di Indonesia, Mana Paling Tinggi?

Sportechment21 hours ago

Dikabarkan Dekat dengan Putri Ferry Maryadi, Ini Aset-Karir Rizwan Anak Sule

Ruang Sujud22 hours ago

Jangan Salah Pilih! Berikut 4 Tips Pilih Hewan Kurban Yang Benar!