Connect with us

Sportechment

Waspadai Gula Darah Naik Saat Bangun Tidur, Seperti Apa Gejalanya?

Hendi Firdaus

Published

on

Gejala diabetes bisa muncul kapan saja. Di antaranya ada beberapa gejala diabetes pada pagi hari yang perlu diwaspadai.

Diabetes merupakan salah satu penyakit sindrom metabolik yang bisa berujung fatal. Jika tak ditangani, diabetes bisa berujung pada masalah jantung, kerusakan ginjal, dan organ-organ lainnya.

Diabetes adalah kondisi saat pankreas tak mampu memproduksi insulin. Kondisi ini membuat kadar gula darah meningkat.

Tanda diabetes sendiri sering kali terlihat halus atau kadang tak disadari.

Tanpa disadari, gejala diabetes juga bisa muncul pada hari hari. Gejala ini biasanya disebabkan oleh fenomena fajar atau dawn phenomenon.

Mengutip Cleveland Clinic, fenomena fajar terjadi saat hormon yang diproduksi tubuh secara alami di pagi hari meningkatkan gula darah.

Berikut beberapa gejala diabetes saat bangun tidur.

  1. Mulut kering

Jangan anggap sepele jika mulut terasa kering di pagi hari. Bisa jadi itu adalah gejala diabetes.

Mengutip Times of India, Anda perlu semakin waspada saat mulut kering dibarengi dengan rasa haus yang kuat setelah bangun tidur.

  1. Lapar

Anda juga perlu waspada jika rasa lapar tiba-tiba meningkat saat bangun tidur. Rasa lapar yang meningkat jadi salah satu gejala fenomena fajar.

  1. Mual

Mual juga bisa menandakan adanya peningkatan kadar gula darah. Namun, gejala ini bisa muncul akibat komplikasi diabetes dan kondisi lainnya.

Sering kali mual yang terjadi tidak terlalu berbahaya dan hanya berlangsung untuk sesaat.

  1. Mata buram

Diabetes dapat memicu pembesaran lensa mata yang dapat menyebabkan penglihatan kabur. Lensa akan membesar saat kadar gula darah naik ataupun turun.

Namun saat kadar gula darah kembali normal, penglihatan akan kembali seperti biasa.

  1. Kaki kesemutan

Kerusakan saraf juga bisa disebabkan oleh tingginya kadar gula darah. Saraf pada bagian tungkai dan kaki paling sering terkena neuropati diabetik.

Kesemutan jadi salah satu gejala neuropati diabetik yang paling umum.

  1. Kelelahan

Kelelahan bisa muncul pada orang dengan diabetes yang terkontrol sekali pun.

Namun selain diabetes, rasa lelah juga bisa mengindikasikan masalah psikologis dan masalah endokrin lainnya.

  1. Sakit kepala

Selain rasa lelah, Anda juga perlu mewaspadai sakit kepala di pagi hari. Sakit kepala jadi salah satu gejala gula darah tinggi di pagi hari.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News45 minutes ago

HISKI Usung Tema Filologi Jilid II Sesi 2, Arungi Sastra Nusantara yang Penuh Makna

News10 hours ago

PLN Sabet Penghargaan Communications Strategist Award 2024

Sportechment11 hours ago

STY Buka Akademi Sepak Bola di Indonesia, Cetak Bibit Unggul untuk Timnas

News11 hours ago

Pesan Mendikdasmen di Acara Penguatan Karakter Duta SMA 2024

Sportechment12 hours ago

Sabar/Reza Lolos ke Final China Masters 2024: Perjalanan Mimpi yang Jadi Nyata

Sportechment12 hours ago

Duh! Erling Haaland Terancam Penjara di Swiss, Kasusnya Jadi Sorotan

Sportechment14 hours ago

Roziana Cindy Rilis Single “Paling Sejati”, Libatkan Musisi Ade Govinda

Sportechment14 hours ago

Gandeng Sang Kekasih, Maarten Paes Nikmati Liburan di Bali

Perkebunan1 day ago

PTPN IV Regional III Raih SNI Awards 2024 Berkat Kategori Ini

News1 day ago

Wapres Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Mendikdasmen Respon Begini

Sportechment1 day ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment1 day ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment1 day ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud2 days ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News2 days ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud2 days ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud2 days ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News2 days ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News2 days ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment2 days ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur