Connect with us

News

Menko Perekonomian Ungkap Peran Vital Perusahaan Penjaminan dalam Pertumbuhan UMKM di Tengah Tantangan Global

Perusahaan penjaminan memainkan peran sentral dalam penyaluran KUR. Dari 12 perusahaan penjaminan baik dari pusat maupun daerah, yang menjadi penyamin KUR, memberikan kontribusi signifikan. Total KUR yang telah disalurkan mencapai Rp1542 triliun, dengan NPL yang rendah sebesar 1,63%.

Renold Rinaldi

Published

on

Monitorday.com – Pemerintah terus berupaya mempertahankan daya saing dan daya beli masyarakat dalam rangka mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Dengan capaian pertumbuhan ekonomi sebesar 4,94% year on year dan inflasi yang terkendali, peran UMKM menjadi semakin penting, memberikan kontribusi besar dengan menyumbang sekitar 61% dari Produk Domestik Bruto (PDB) dan menyerap 97% dari total tenaga kerja nasional.

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan perkembangan ekonomi Indonesia yang positif, terutama dalam sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), menunjukkan hasil yang memuaskan di tengah berbagai tantangan global dan perubahan iklim perekonomian. Pertumbuhan UMKM yang mencapai 8,9% year on year di bulan Agustus lalu, didukung oleh peran krusial perusahaan penjaminan kredit.

“Salah satu indikator keberhasilan ekonomi adalah penyaluran kredit perbankan, yang tumbuh sebesar 8,96% year on year di tahun 2023. Tingkat Non-Performing Loan (NPL) yang relatif rendah, hanya sebesar 2,43%, menunjukkan keberlanjutan kebijakan yang efektif,” ungkap Airlangga saat menyampaikan pidatonya di Seminar Nasional ‘Setengah Abad Penjaminan Kredit UMKM Berkontribusi Bagi Negeri’ di Hotel JW Marriot, 17 November 2023.

Dalam konteks ini, kredit yang disalurkan kepada UMKM menjadi pilar utama pertumbuhan ekonomi. Pada bulan Agustus, penyaluran kredit UMKM tumbuh 8,9% year on year. Namun, Pemerintah memperhatikan bahwa nilai kredit UMKM baru mencapai 23,2% dari total kredit, masih jauh dari target 30% yang ditetapkan untuk tahun 2024.

Pentingnya kredit usaha rakyat (KUR) dan kredit usaha mikro menjadi perhatian pemerintah dalam mendukung UMKM. Bunga yang rendah diharapkan dapat mendorong UMKM untuk mengambil kredit. Meskipun penyaluran KUR telah mencapai 204,17 triliun, Pemerintah masih menargetkan 297 triliun, menunjukkan perlunya peningkatan dalam penyaluran.

Lebih lanjut, Airlangga mengatakan perusahaan penjaminan memainkan peran sentral dalam penyaluran KUR. Dari 12 perusahaan penjaminan baik dari pusat maupun daerah, yang menjadi penyamin KUR, memberikan kontribusi signifikan. Total KUR yang telah disalurkan mencapai Rp1542 triliun, dengan NPL yang rendah sebesar 1,63%.

“Saya berharap perusahaan penjaminan terus berperan aktif dalam meningkatkan penyaluran KUR untuk UMKM. Mereka diharapkan dapat menjaga dan meningkatkan kapasitas penjaminan, mengikuti prinsip good governance, dan mendukung program KUR di masa depan. Dengan demikian, perusahaan penjaminan akan menjadi basis yang kuat untuk penetapan kredit scoring di program kredit usaha rakyat, membantu memajukan UMKM dan mengokohkan posisi Indonesia dalam peta ekonomi global,” pungkasnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik2 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik3 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News3 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud8 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News11 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment11 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment12 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment12 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment20 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment21 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud22 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News22 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News23 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News23 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment23 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News24 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment1 day ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA