Monitorday.com – Tantri, vokalis band Kotak, dan suaminya, Arda Naff, baru saja menunaikan ibadah haji di Tanah Suci. Pengalaman spiritual tersebut membawa banyak perubahan dalam diri mereka, terutama dalam menghadapi permasalahan hidup.
Tantri mengungkapkan bahwa dirinya kini lebih mampu menyelesaikan masalah dengan damai. Sebelumnya, baik Tantri maupun Arda sering merasa terpuruk ketika menghadapi masalah.
“Dulu, mungkin sebelum dapat kesempatan buat haji, kita merasa seperti orang paling terpuruk di dunia. Ketika dihadapkan pada sebuah masalah, kemarin itu semacam refleksi bagi kita,” ujar Tantri.
“Jalani saja, jangan pernah takut atau menghindar dari masalah, nikmati saja. Itu seperti interaksi dengan Sang Pencipta untuk meminta pertolongan,” tambahnya.
Meskipun telah menunaikan ibadah haji, Tantri merasa kurang nyaman dipanggil dengan sebutan “Bu Hajah”. Ia lebih suka dipanggil dengan nama depannya saja.
“Aduh, saya malu kalau dipanggil bu hajah, panggil Tantri saja. Aku merasa lebih nyaman dipanggil Tantri saja,” ujarnya.
Hal yang sama juga dirasakan oleh Arda Naff. Baginya, sebutan “Haji” memiliki tanggung jawab yang besar.
“Bagi saya, dipuji baik itu sama beratnya dengan dipuji jahat. Keduanya sama-sama berat. Kita nggak mau terbebani dengan itu. Biarlah kita dengan versi kita sendiri, menjalani apa yang bisa kita lakukan dengan maksimal,” pungkas Arda.