Connect with us

News

Apresiasi Ketua MKMK, Ketua TPN Ganjar-Mahfud Nilai Pilpres 2024 dimulai dengan Luka

Dila N Andara

Published

on

Monitorday.com – Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid menanggapi soal amar putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang syarat capres-cawapres tetap berlaku. Arsjad mengatakan kontestasi pilpres dimulai dengan luka demokrasi yang serius.

Arsjad mengaku mengapresiasi putusan sidang etik Mahkamah Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK). Putusan itu, kata dia, mengembalikan marwah MK sebagai penjaga konstitusi.

“Tapi saya juga sedih sama seperti rakyat Indonesia patut bersedih. Pada dasarnya MKMK menyatakan bahwa putusan MK nomor 90 lahir dari sebuah pelanggaran etik berat ini adalah mendung masa berkabung dari demokrasi kita,” kata Arsjad usai rapat TPN Ganjar-Mahfud di gedung High End, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/11/2023).

“Namun walaupun sudah terbukti bahwa terjadi pelanggaran etik berat, putusan MK nomor 90 terkait soal usia capres cawapres tetap sah. Artinya rakyat harus menerima proses demokrasi pilpres ini telah dimulai dengan luka serius, sejarah mencatat ini,” sambungnya.

Meski begitu, Arsjad menyatakan, tak ingin larut dalam keadaan. Dia mengatakan, akan fokus untuk untuk memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud.

“Kita fokus ke depan, untuk apa yang perlu dilakukan untuk memenangkan kepentingan rakyat melalui proses yang demokratis,” ujarnya.

Karenanya, Arsjad mengajak masyarakat agar tidak takut untuk menjaga demorkasi. Salah satu caranya, kata dia, dengan ikut mengawasi proses pemungutan suara di TPS pada 14 Februari 2024.

“Awasi dan kawal proses Pilpres dan kampanye, awasi dan kawal proses pengambilan suara di TPS. Jangan takut, jangan takut terhadap tekanan-tekanan yang dihadapi. Kita akan back up dan berjuang bersama, kita berjuang bersama,” ucap Arsjad.

Arsjad menegaskan duet Ganjar-Mahfud memiliki komitmen kuat dalam menjaga demokrasi bangsa Indonesia. Dia mengimbau masyarakat, agar tak mudah diintervensi pada tahun politik mendatang.

“Yang perlu disadari, perjuangan ini adalah perjuangan kita bersama, oleh karena itu dukungan seluruh rakyat Indonesia, relawan, ormas, dan seluruh simpul masyarakat sangat krusial untuk mengawal, menjaga kebebasan demokrasi sehingga tidak ada satu pun, siapapun yang bisa mengintervensi,” kata Arsjad.

“Dengan kita bersama, bersatu kita bisa berjuang bersama untuk demokrasi indonesia. Mari kita jaga indonesia dengan hati nurani kita, bersama kita berjuang memenangkan kembali demokrasi yang kita cintai ini. Insyaallah, bismillahirohmanirohim,” punkasnya.

Sebagaimana diketahui, MKMK tidak dapat membatalkan putusan Nomor 90/PUU-XXI/2023. Sebab, putusan MK bersifat final dan mengikat.

Hal itu berarti putusan MK telah memiliki kekuatan hukum tetap sejak dibacakan dalam persidangan MK. Putusan MK tersebut harus dilaksanakan terlepas dari adanya pro dan kontra.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment2 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud2 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News2 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik5 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud5 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News6 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik6 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News6 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud8 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud11 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News14 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment14 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment15 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment15 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment24 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News1 day ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News1 day ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News1 day ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III