Monitorday.com – Beredar sebuah video di media sosial yang memperilihatkan salah seorang yang mengaku sebagai konten kreator paslon Ganjar-Mahfud meminta bantuan sebuah tim untuk meningkatkan ‘like dan comment’ di media sosial.
Dalam video, tampak orang tersebut menggunakan id card yang bertuliskan Ganjar-Mahfud serta menggenakan baju dengan logo kepala banteng.
Pada kesempatan itu, sosok yang mengaku telah melakukan kampanye sejak 3 tahun terakhir itu mengatakan, masalah yang mereka hadapi ialah like and commen yang kurang massif.
“Soal like and comment, memang problem kita ada di situ pak. Memang kita sudah membuat konten-konten sesuai dengan arahan. Tapi sebarannya memang dari sisi like dan komentar tidak semasif tim sebelah,” ujarnya.
Dalam video itu, orang tersebut juga menyebut nama Hasto. Namun tidak diketahui Hasto siapa yang dimaksud.
“Kebetulan ada Pak Hasto, kami mohon ada tim khusus untuk komen dan like, agar bisa semasif tim sebelah, kalo lebih, lebih baik,” ucapnya.
Meski begitu, tidak ada informasi detil terkait postingan tersebut. Soal di mana dan dalam acara apa salah satu sosok yang mengaku sebagai konten creator tersebut menyampaikan permintaannya.
Video tersebut tersebar di media sosial dan diunggah oleh banyak orang. Termasuk salah satunya Ade Armando. Melalui akun X pribadinya, Ade mengunggah video tesebut dengan menyertakan tulisan yang menyebut nama-nama yang selama ini teridentifikasi sebagai pendukung Ganjar Pranowo.
“Menurut saya gak bisa dong dibilang Ganjar sudah bayar Denny Siregar, Eko, Mazdjo Pray. Alifurrahman, Islah Barawi selama 3 tahun. Video ini cuma nunjukin bahwa memang ada buzzer-buzzer yang dibayar utk comment dan nyerang,” tulisnya dalam akun @adearmando61.