Connect with us

Sportechment

Berkat Prestasi Ini, Kiper Indonesia Maarten Paes Masuk Skuad Terbaik MLS

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Pada pekan ke-15 Liga Sepak bola Amerika Serikat atau Major League Soccer (MLS), kiper muda Indonesia, Maarten Paes, mencuri perhatian dengan kehadirannya dalam skuad terbaik.

Kabar ini resmi diumumkan oleh MLS melalui akun Instagram resminya pada Selasa (21/5) dini hari waktu Indonesia Barat (WIB). Dalam unggahan tersebut, nama Maarten Paes dari klub FC Dallas disebut sebagai kiper cadangan dalam skuad terbaik pekan ke-15 Liga Amerika Serikat.

Keberhasilan Maarten Paes dalam laga melawan tuan rumah Houston Dynamo menjadi sorotan utama. Bertanding di Stadion Shell Energy, Houston, pada Minggu pagi waktu Indonesia Barat (WIB), Paes sukses mencatatkan sejumlah penyelamatan gemilang yang menghindarkan timnya dari kekalahan.

Salah satu penyelamatan yang viral adalah ketika Paes berhasil merebut bola dalam situasi satu lawan satu dengan pemain depan Houston. Aksi gemilang tersebut membuatnya berhasil memblok upaya lanjutan dari pemain lawan.

Meskipun pertandingan berakhir imbang 1-1, penampilan impresif Paes mendapat apresiasi dari banyak pihak.

FC Dallas, klub yang memperkuat Maarten Paes, juga memberikan penghargaan atas prestasinya.

Melalui akun Instagram resmi mereka pada Selasa dini hari WIB, FC Dallas menuliskan, “Magis Maarten terjadi lagi. Maarten Paes dimasukkan ke dalam bangku cadangan Tim MLS di Matchday ke-15 setelah ia mencatatkan rekor tertinggi dalam kariernya dengan tujuh penyelamatan.”

Keberhasilan Maarten Paes dalam meraih tempat di skuad terbaik MLS pekan ke-15 menjadi suatu prestasi yang membanggakan, tidak hanya bagi dirinya sendiri, tetapi juga bagi sepak bola Indonesia secara keseluruhan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News5 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News6 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment6 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas6 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment9 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud9 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News9 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik12 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud12 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News13 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik13 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News13 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud15 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud18 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News21 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment21 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment22 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment22 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola