Connect with us

News

BNPT Bakal Gelar Event Penting Buat Mahasiswa, Tujuannya Keren

Dila N Andara

Published

on

Monitorday.com – Surat Keputusan (SK) Nomor 71 Tahun 2024 BNPT mengenai Tim Pelaksana Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa sudah resmi ditandatangani oleh Sekretaris Utama (SESTAMA) Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI), Bangbang Surono, Ak., M.M., CA. SK. BNPT bekerja sama dengan Komite Penyelarasan Teknologi Informasi dan Komunikasi (KPTIK) dan didukung banyak komponen akan menggelar Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa, yang akan digelar mulai Agustus 2024 mendatang.

Dalam SK tersebut, Ir. Dedi Yudianto, MBA ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana dan Ir. Soegiharto Santoso, S.H. (Hoky) sebagai Wakil Ketua Pelaksana I. Tim ini dibentuk untuk memastikan pelaksanaan kompetisi berjalan dengan lancar dan mencapai tujuannya dalam meningkatkan keterampilan jurnalistik di kalangan mahasiswa.

“Alhamdulillah SK Tim Pelaksana Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa sudah resmi ditandatangani oleh SESTAMA BNPT RI, Bangbang Surono, Ak., M.M., CA. SK pada 7 Juni 2024. Saya selaku panitia siap bekerja maksimal untuk kesuksesan even peningkatan dan penguatan nilai-nilai kebangsaan pada mahasiswa ini,” kata Dedi Yudianto dalam keterangan tertulis, Selasa (25/6) di Jakarta.

Adapun struktur lengkap tim pelaksana diantaranya, Dewan Pengarah Bangbang Surono, Ak., M.M., CA. (SESTAMA BNPT), Penasihat Mayjen TNI Roedy Widodo (Deputi I BNPT). Selain itu Penanggung Jawab Iwan Dwi Susanto, S.E., M.Ak. (Plt. Kepala Biro Perencanaan, Hukum dan Humas).

Untuk jajaran pelaksana diantaranya, Ketua Pelaksana: Ir. Dedi Yudianto, MBA, Wakil Ketua Pelaksana I: Ir. Soegiharto Santoso, S.H. (Hoky) dengan dibantu Sekretaris, Bendahara, Kepala Bidang dan Anggota Panitia.

Bangbang Surono sebagai Dewan Pengarah menyampaikan, kompetisi ini merupakan bagian dari upaya BNPT untuk mendorong mahasiswa agar lebih kritis dan peka. Terutama terkait isu-isu kebangsaan melalui karya jurnalistik yang berkualitas.

“Kami berharap kompetisi ini dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan jurnalistik. Mereka (red-Mahasiswa) bisa menyumbangkan pemikiran yang konstruktif bagi bangsa,” ujarnya.

Kata Bangbang penunjukan tim pelaksana yang kompeten, diharapkan bisa mensukseskan Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa ini. Dimana nantinya kegiatan ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan jurnalistik di Indonesia.

“Kita doakan kegiatan Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa berlangsung sukses dan tanpa kendala. Kita yakin agenda sosialisasi dan kampanye ruang kebangsaan ini bisa menguatkan nilai-nilai kebangsaan pada peserta,” tandas Bangbang.

Diinformasikan untuk keterangan lebih lanjut mengenai pendaftaran dan pelaksanaan kompetisi akan diumumkan dalam waktu dekat. Keputusan ini adalah komitmen BNPT untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia yang unggul, khususnya di bidang jurnalistik

“Kompetisi Jurnalis Kebangsaan Mahasiswa adalah salah satu upaya untuk memperkuat ketahanan nasional melalui media dan informasi.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud22 mins ago

KH. Hasyim Asy’ari Kirim Surat Kepada Mufti Palestina, Ini Kisahnya!

News3 hours ago

Erick Thohir Bangga: Smelter Terbesar Dunia Ada di Gresik, Bukti Nyata Hilirisasi Tambang!

Sportechment6 hours ago

Lesti Kejora Siap Gelar Konser Tunggal Perdana Meski Tengah Hamil

News6 hours ago

4 Tahun Bertransformasi, Aset PLN Tembus Rp1.691 Triliun

Migas6 hours ago

Wuih! Wisatawan Mancanegara Serbu Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024

Keuangan7 hours ago

Bank Mandiri Wujudkan Mandiri Lingkar Hijau, Olah Limbah Kopi Jadi Cuan

Sportechment7 hours ago

Toyota Resmi Luncurkan New GR86, Cek Spek dan Harganya

Sportechment7 hours ago

Sheila On 7 Siap Geber Panggung Konser ‘Tunggu Aku di Bandung’

Sportechment7 hours ago

Momen Langka Marquez Menolong Sang Rival Bagnaia Gegara Hal Ini

Sportechment8 hours ago

Kata-kata Jens Raven Usai Sokong Timnas Indonesia U-20 Sikat Timor Leste

Ruang Sujud12 hours ago

Zionis Israel Nyatakan Dapat Hibah Dari Amerika Serikat

News12 hours ago

Bukan Plot Sinetron, Cerita Yuli Hastuti Bupati Purworejo Realita Beneran

Ruang Sujud15 hours ago

Luar Biasa! Potensi Industri Halal Indonesia Capai Triliunan Rupiah

Ruang Sujud1 day ago

Wilayah Mayoritas Muslim Di Filipina Ini Gelar Pemilu Pertama

Ruang Sujud1 day ago

Bukti Tidak Kuat, Muslim Ini Tetap Dihukum Mati Di Missouri

Sportechment1 day ago

SEVENTEEN Umumkan World Tour 2025, Jakarta Masuk List?

Infrastruktur1 day ago

Selamat! SIG Masuk 10 Besar Perusahaan Terpercaya Dunia

Migas1 day ago

Pertamina Raih Penghargaan di FORDIGI SUMMIT 2024 Berkat Inovasi Digitalisasi

Sportechment1 day ago

Hadir di Paris Fashion Week, Bella Hadid Serukan Free Palestine

Sportechment1 day ago

Absennya Lionel Messi Bikin Timnas Argentina Terasa Aneh, Lha Kok Bisa?