MONITORDAY.COM – Perubahan menajdi harga mati di setiap segmen kehidupan. Ibarat air, pergerakan air yang mengalir kadang terombang-ambing dan tak tau hendak kemana.
Boleh saja mengalir seperti air, tetapi memiliki sebuah prinsip yang kuat yang hendak menuntun menuju ke dermaga yang dicita-citakan.
Semangat perubahan yang menjadi ikon Bakal calon wakil presiden (bacawapres) dari Koalisi Perubahan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin hadir di acara Jalan Sehat yang digelar di Jalan Ijen Besar, Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (7/10) pagi.
Tampak simpatisan pasangan Anies Baswedan-Cak Imin (AMIN) membeludak di sekitar ruas Jalan Ijen dan sekitarnya.
Terlihat spanduk bertuliskan Anies-Cak Imin hingga bendera partai politik pendukung terpasang. Panggung besar dengan pelbagai pengisi acara juga didirikan untuk memeriahkan acara.
Yel yel perubahan bergema seantero jawa timur.
Dalam pidatonya, Cak Imin bersyukur bisa berpasangan dengan Anies Baswedan menyambut Pilpres 2024. Ia pun mendengungkan perubahan di tiap lini pelayanan publik di Indonesia.
“Insya Allah warga Malang semuanya jadi kekuatan perubahan,” kata Cak Imin.
Cak Imin lantas menjanjikan pengentasan pengangguran, pendidikan berkualitas dan mengurangi impor pangan.
Baginya, cara itu bisa dilakukan dengan mengubah niat pemerintah supaya tulus ikhlas mengabdi dan perubahan cara kerja. Ia juga menegaskan bahwa rakyat harus diubah nasibnya menjadi lebih baik secepatnya.
“Tekad perubahan ini menggema tak hanya di Malang, Jatim. Seluruh Indonesia butuh perubahan, perubahan. Wis suwe awak dewe nganggur, saatnya Indonesia berubah. Saatnya presiden dan wapres baru yang niatnya tulus,” kata dia.