MONITORDAY.COM – Menteri BUMN Erick Thohir terus menjadi perhatian oleh publik sebagai figur Calon Wakil Presiden (Cawapres) untuk Pilpres 2024. Hal itu disebabkan karena momentumnya sebagai Ketum PSSI yang mampu membawa Timnas makin membaik di pentas Internasional.
Kehadiran Eks Presiden Inter Milan ini dinilai sebagai representasi pemimpin yang datang dari luar Jawa.
Erick Thohir dinilai akan memperkuat basis Prabowo Subianto di luar jawa.
Direktur Rumah Politik Indonesia (RPI) Fernando Ersento M. Sitorus mengatakan sosok Erick Thohir dapat melengkapi Prabowo dari latar belakang karena berasal dari luar jawa.
“Beliau (Erick Thohir) ini representasi dari masyarakat luar pulau Jawa, bagaimana pun juga pemilih luar Jawa patut dipertimbangkan oleh capres,” kata Fernando dalam keterangannya, Sabtu (23/09).
Sosok Erick Thohir merupakan Cawapres yang paling potensial dari seluruh kandidat di Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Erick Thohir dinilai lebih unggul secara elektabilitas dari Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto dan juga Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono yang merupakan kandidat Cawapres dari KIM.
“Sampai saat ini Airlangga masih tidak memiliki nilai jual yang cukup untuk mengikuti kontestasi pilpres 2024,” ucap Fernando.