Connect with us

Sportechment

Erick Thohir: Terima kasih atas Perjuangan Timnas Indonesia U-23

Hendi Firdaus

Published

on

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengucapkan terima kasih kepada para pemain Timnas Indonesia U-23 atas perjuangan mereka dalam memperebutkan satu tiket Olimpiade Paris 2024.

Meskipun melangkah hingga playoff antar konfederasi, harapan untuk tampil di Olimpiade tahun ini pupus setelah kekalahan 0-1 dari Guinea di Stade Pierre Pibarot.

Erick Thohir menyampaikan apresiasi atas dedikasi para pemain, pelatih, dan ofisial timnas sejak perhelatan Piala Asia hingga babak playoff.

“Kita belum berhasil menginjak Olimpiade kali ini, namun pencapaian ini menunjukkan kualitas sepakbola kita. Saya salut dan kita tetap membidik Olimpiade berikutnya. Terima kasih atas perjuangan kalian,” kata Erick dalam keterangan resminya.

Erick juga menyampaikan penghargaan kepada semua pihak yang telah mendukung, termasuk Presiden Jokowi yang memberikan perhatian besar pada Timnas Indonesia.

“Terharu sekali melihat begitu besar antusiasme masyarakat Indonesia,” tambahnya.

Dalam pertandingan penentuan melawan Guinea, satu-satunya gol diciptakan melalui eksekusi penalti Ilaix Moriba pada menit ke-29. Meskipun memberikan perlawanan sengit, Timnas Indonesia harus puas dengan hasil tersebut.

Bahkan, pelatih Shin Tae-yong diusir keluar lapangan oleh wasit karena protes terhadap penalti yang diberikan kepada Guinea.

Laga kontra Guinea merupakan jalur terakhir bagi tim sepak bola Indonesia menuju Olimpiade Paris 2024. Meskipun gagal di tiga kesempatan sebelumnya, Erick masih percaya pada program pematangan timnas yang mengandalkan talenta muda, pemain naturalisasi, dan training jangka panjang.

“Dengan pencapaian timnas U-23 ini, kita punya kebanggaan baru dan terbukti sepakbola makin menyatukan Indonesia,” jelas Erick.

Meski harus menelan kegagalan, PSSI tetap fokus pada pematangan timnas untuk mencapai prestasi lebih baik di masa depan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News4 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News4 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment5 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas5 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment7 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud8 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News8 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik11 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud11 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News11 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik12 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News12 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud14 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud17 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News20 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment20 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment21 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment21 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola