Connect with us

News

Food Estate Disebut Gagal, TKN Prabowo-Gibran: Iris Kuping Saya!

Zee Hanifa

Published

on

Jakarta, 19 Januari 2024 – Tim Sukses pasangan calon (paslon) presiden Prabowo Subianto dan wakil presiden Gibran Rakabuming Raka menyatakan bahwa proyek lumbung pangan atau food estate memiliki peran penting dalam mengatasi kebutuhan pangan di Indonesia, terutama di tengah penurunan luas baku lahan pertanaman padi.

Penambahan luas lahan menjadi keharusan untuk mengatasi kebutuhan pangan di RI. Apalagi, setiap tahun terjadi pertambahan populasi RI sekitar 1,5%, disertai dengan penurunan ketersediaan lahan sekitar 1,5% per tahun.

Hal itu disampaikan Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran Sadar Subagyo dalam program Your Money Your Vote CNBC Indonesia TV bertajuk ‘Ironi Negeri Agraris, Indonesia Masih Darurat Pangan’. Saat ditanya nasib food estate ke depan, Sadar memastikan rencana paslon Prabowo-Gibran nantinya.

“Harus dilanjutkan. Keberlanjutan itu penting,” kata Sadar, dikutip Jumat (19/1/2024).

“Harus dijalankan karena itu lah ekstensifikasi. Lahan kita sudah terbatas, kepemilikan lahan per lahan pangan per penduduk hanya 260 m2, salah satu yang terendah di dunia, bahkan di kawasan,” sebutnya.

Meski diakui adanya kritikan yang terus dilontarkan terhadap proyek tersebut.

“Betul (ada kritikan). Tapi mereka harus tahu bahwa membuat food estate, membuka lahan, itu harus dinilai minimal 8 musim tanam. Jangan baru sekali musim tanam langsung dinilai. Ga bisa,” tukasnya.

“Kalau sekali tanam bisa langsung berhasil, iris kuping saya,” cetus Sadar.

Seperti diketahui, food estate adalah proyek yang digencarkan kembali oleh Presiden Jokowi, mengolah jutaan hektare laham tersebar di sejumlah lokasi dan dirancang jadi lumbung pangan Indonesia. Proyek ini sering mendapat kritikan, termasuk dari tim paslon Anies Baswedan-Cak Imin. Bahkan, food estate dituding sebagai proyek gagal.

“Pengembangan wilayah pertanian dalam bentuk food estate ini merupakan keharusan,” kata Sadar.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News2 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News3 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment3 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas3 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment6 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud6 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News6 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik9 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud9 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News10 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik10 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News10 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud12 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud15 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News18 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment18 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment19 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment19 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola