Connect with us

News

Indonesia Serukan Kembali ‘Bandung Spirit’ di Sidang PBB

Tubagus F Madroi

Published

on

Indonesia berupaya membangkitkan kembali kepercayaan dan solidaritas global, sebagaimana semangat yang diwariskan oleh Konferensi Asia Afrika 1955 yang dikenal dengan Bandung Spirit, dalam Sidang Majelis Umum ke-78 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat, pada Sabtu (23/9).

Bandung Spirit menyerukan penghormatan terhadap HAM dan Piagam PBB, yaitu kedaulatan dan integritas teritorial, kesetaraan semua ras dan bangsa, penyelesaian sengketa secara damai, dan pemajuan kerja sama yang saling menguntungkan.

Hal tersebut disampaikan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi, seperti dilansir laman Kemlu, Minggu (24/9). Menurut  Retno, kepemimpinan global bukan soal kekuasaan dan memengaruhi pihak lain, tapi “mendengarkan, membangun jembatan, menghormati aturan hukum secara konsisten, dan memperlakukan semua negara secara sama,” ujarnya.

Sesuai dengan tema Sidang Majelis Umum PBB tahun ini, yaitu membangun kembali kepercayaan dan solidaritas global, Retno menyampaikan tiga poin utama mengenai bagaimana komunitas dunia dapat melakukannya.”Pertama, membentuk kepemimpinan global yang kolektif. Nasib dunia tidak bisa hanya ditentukan beberapa kekuatan besar,” tegas Retno.

Retno menyatakan, semua negara, baik itu negara kecil atau besar, berkembang atau sudah maju, memiliki suara yang sama. Ia mendorong semua negara untuk mematuhi aturan internasional, terutama yang fundamental seputar kedaulatan dan integritas wilayah. “Solusi seharusnya bisa diselesaikan di meja perundingan, bukan di medan perang,” tutur Retno.

Poin kedua adalah advokasi mengenai pertumbuhan bagi semua negara. Menlu Retno menegaskan bahwa semua negara berhak tumbuh, namun arsitektur global saat ini hanya menguntungkan beberapa pihak.

Banyak negara kesulitan mencapai target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau SDGs, karena berbagai hal, termasuk terhambat utang luar negeri. Menurut Retno, negara-negara maju perlu turut membantu negara yang mengalami kesulitan untuk membangun masa depan yang lebih kuat bersama-sama.

Ketiga adalah memperkuat kerja sama regional. Sebagai ketua ASEAN tahun ini,  Retno mengatakan bahwa Indonesia telah menavigasi ASEAN melewati geopolitik yang dinamis. Ia mengatakan bahwa ASEAN sudah berhasil melakukan hak serupa sejak 5 dekade terakhir.

“ASEAN kembali menegaskan bahwa kami tidak akan menjadi ‘pion catur’ dari rivalitas (kekuatan-kekuatan besar). Asia Tenggara harus menjadi episentrum pertumbuhan (epicentrum of growth), di mana semua negara mendapat keuntungan,” ungkap Retno.

Retno mengatakan, bahwa banyak proposal telah dibuat untuk membangun kembali kepercayaan dan solidaritas global. Namun nyatanya, tujuan tersebut masih belum dapat diwujudkan.”Waktu terbaik untuk beraksi mungkin sudah lewat, tapi waktu terbaik kedua adalah saat ini. Mari kita jadikan komitmen menjadi aksi nyata. Masyarakat kita dan dunia menanti, dan kita harus menyuguhkan hasil nyata,” ungkapnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik1 hour ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News3 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud8 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News11 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment11 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment11 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment12 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment20 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment21 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud22 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News22 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News23 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News23 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment23 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News23 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment1 day ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA