Putra keempat Sultan Brunei Hassanal Bolkiah, Pangeran Abdul Mateen, akan melangsungkan pernikahan dengan Anisha Rosnah pada hari Kamis, 11 Januari 2024. Akad nikah mereka akan dilakukan di Masjid Sultan Omar Ali Saifuddien, Bandar Seri Begawan, Brunei.
Dilansir dari The Scoop pada Minggu, 8 Oktober 2023, perayaan pernikahan pasangan ini berlangsung selama 10 hari. Upacara dimulai dengan Majlis Istiadat Bersuruh Diraja atau lamaran kerajaan pada 7 Januari 2024.
Puncak dari rangkaian perayaan 10 hari tersebut adalah Majlis Bersanding Pengantin Diraja, yang dijadwalkan akan berlangsung di Istana Nurul Iman pada 14 Januari 2024.
Istana ini tercatat dalam Guinness Book of Records sebagai kediaman kepala negara terbesar di dunia, seperti yang diumumkan pada Rabu, 10 Januari 2024.
Istana Nurul Iman, yang terletak di Jalan Menteri Besar, Bandar Seri Begawan BB3910, Brunei, merupakan kediaman resmi Sultan Brunei Hassanal Bolkiah dan keluarganya, serta menjadi lokasi kantor senior pemerintahan negara. Istana ini menjadi tuan rumah bagi badan-badan pemerintahan utama, termasuk kantor perdana menteri Brunei.
Dibangun dalam waktu dua tahun dan selesai pada saat Brunei memperoleh kemerdekaan dari Inggris pada 1 Januari 1984, Istana Nurul Iman menelan biaya lebih dari 1 miliar dolar AS.
Arsitek eksteriornya adalah Leonardo V. Locsin, yang berusaha menggabungkan tradisi arsitektur Islam dan Melayu Brunei dalam desain Nurul Iman. Sementara itu, desainer interiornya adalah Khuan Chew, yang juga terlibat dalam pembangunan Burj Al Arab di Dubai.
Karakteristik arsitektur Istana ini mencerminkan perpaduan antara gaya arsitektur Eropa dan tradisional Melayu. Dekorasi mewah ultra-modern, seperti marmer Italia, granit dari Shanghai, kaca Inggris, dan sutra China terbaik, dipadukan dengan elemen tradisional.
Istana ini terdiri dari 1.788 bangunan dengan luas total 200.000 meter persegi. Fasilitasnya meliputi masjid yang dapat menampung 1.500 orang, ruang perjamuan untuk lebih dari 5.000 tamu, helipad, lima kolam renang, dan lebih dari 250 kamar mandi.