Connect with us

News

Jokowi Disebut Ikut Campur di Pilkada Jakarta, Relawan Bilang Begini

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Relawan pendukung Presiden Jokowi, Solidaritas Merah Putih (Solmet), menepis tudingan bahwa Presiden Jokowi terlibat dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada November 2024.

“Fakta atau bukti yang selama ini diopinikan secara negatif oleh lawan-lawan politik tidak pernah menunjukkan bahwa Pak Jokowi mengintervensi,” kata Ketua Umum Solmet, Silfester Matutina, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Silfester menyatakan bahwa isu Jokowi berupaya menghalangi Anies Baswedan hanya merupakan ketakutan dari lawan politik.

Ia mengingatkan bahwa tuduhan serupa pernah muncul pada pemilihan presiden 2024 lalu, namun tidak terbukti, dan Anies tetap menjadi calon presiden.

Wakil Ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN) Prabowo-Gibran menegaskan bahwa masa kepemimpinan Jokowi akan berakhir, dan Prabowo-Gibran akan memimpin setelah 20 Oktober 2024.

“Setelah 20 Oktober 2024, Indonesia akan dipimpin oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran,” ujarnya.

Silfester juga menyinggung bahwa meskipun Kaesang Pangarep, anak ketiga Presiden Jokowi, disebut-sebut akan maju dalam Pilkada Jakarta, Jokowi sendiri telah menegaskan akan kembali ke Solo untuk menjaga cucunya.

Selain Kaesang, masih ada banyak tokoh politik lain yang siap bersaing di Pilkada Jakarta, seperti Ridwan Kamil dan Budi Djiwandono.

“Walaupun Pak Anies saat ini elektabilitasnya cukup tinggi di Jakarta, ada anak-anak muda seperti Mas Budi Djiwandono yang juga potensial,” tegasnya.

Pilkada serentak akan dilaksanakan pada 27 November 2024, sesuai Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Infrastruktur58 mins ago

Dorong Bangun Ekonomi Berkelanjutan, Hutama Karya Perkuat UMKM di Rest Area

Keuangan1 hour ago

Boyong 11 Penghargaan di Finance Asia, Dirut BRI Dinobatkan Jadi The Best CEO

Sportechment2 hours ago

Bruno Mars Umumkan Tambah Hari Konser di Jakarta, Tanggal Berapa?

Sportechment2 hours ago

Masuk Grup Neraka, Erick Thohir Beri Wejangan ke Timnas Indonesia

Sportechment2 hours ago

Indonesia U-16 Puncaki Grup A Usai Panen Gol Setengah Lusin ke Gawang Laos

Sportechment2 hours ago

Hasil Undian Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Jumpa Lawan Tangguh

News8 hours ago

Larang Keras Anak Buah Judi Online, Jaksa Agung Terbitkan Surat Edaran

News8 hours ago

NasDem Puji Kaesang Rajin Salat Jumat, PSI Bilang Begini

News8 hours ago

PAN Pastikan Tak Akan Usung Anies di Pilkada Jakarta

News8 hours ago

82 Anggota DPR RI Terlibat Judi Online, Segera Diproses MKD

News8 hours ago

KLHK Raih Penghargaan Internasional untuk Inovasi Pelayanan Publik

News9 hours ago

Pemerintah Perlu Wajibkan Biaya Pengendalian Polusi bagi PLTU

News9 hours ago

Mendagri Siapkan Langkah Tegas bagi Kepala Daerah Terlibat Judi Online

News9 hours ago

BNPT Klaim Tak Ada Serangan Teroris Terbuka Selama 2023-2024

News9 hours ago

Pemerintah Resmikan Smelter Tembaga Terbesar Milik Freeport di Gresik

News9 hours ago

Konsulat RI Berhasil Pulangkan Nelayan Indonesia yang Ditangkap Australia

News9 hours ago

Fraksi PAN DPR Siap Tindak Tegas Anggota Terlibat Judi Online

News9 hours ago

Jokowi Pilih Sendiri Lokasi Rumah Pensiun di Karanganyar

News9 hours ago

Upaya Pertamina Perluas Distribusi BBM ke Pelosok Dapat Apresiasi

News9 hours ago

BUMN Didorong Belanja Produk Lokal Lewat Platform Digital UMKM