Connect with us

Infrastruktur

Jokowi Resmikan Bendungan Margatiga Garapan Waskita Karya

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Presiden Joko Widodo baru saja meresmikan Bendungan Margatiga pada Senin (26/8/2024).

Proyek Strategis Nasional (PSN) di Lampung tersebut telah selesai dibangun PT Waskita Karya (Persero) Tbk sejak 2022.

Memakan anggaran Rp850 miliar, bendungan yang mulai dibangun pada 2017 tersebut diproyeksikan bakal meningkatkan jumlah tampungan air.

Tidak hanya itu, diperkirakan pula dapat mendukung lumbung pangan nasional di kawasan Lampung.

“Kami bersyukur akhirnya Bendungan Margatiga akan segera diresmikan.

“Sesuai komitmen Waskita, pembangunan bendungan ini selesai tepat waktu,” ujar Corporate Secretary Ermy Puspa Yunita dalam keterangan resmi, Jumat (23/8/2024).

Ia menjelaskan, keberadaan bendungan sangat dibutuhkan masyarakat.

Itu karena berfungsi sebagai penyuplai air irigasi ke lahan pertanian, penyedia air baku, serta pengendali banjir.

Pembangunan Bendungan Margatiga, sambungnya, diikuti dengan pembangunan jaringan irigasinya.

“Suplai air yang berkelanjutan dari bendungan, petani yang sebelumnya hanya tanam satu kali dalam setahun, dapat menjadi dua sampai tiga kali,” jelas dia.

Disebutkan, bendungan itu memiliki kapasitas tampung sebanyak 42,31 juta meter kubik (m3).

Sementara luas genangannya sebesar 2.217 Hektar (Ha), dengan tinggi mencapai 22,5 meter.

Secara rinci, manfaatnya bagi pengairan Daerah Irigasi (DI) di provinsi Lampung seluas 16.588 Ha, meliputi DI Jabung Kiri seluas 5.638 Ha dan potensi DI Jabung Kanan sebesar 10.950 Ha.

Kemudian pasokan air baku yang akan ditambah menembus 0,8 m3 per detik untuk Kabupaten Lampung Timur.

Ermy menjelaskan, bendungan yang memiliki konstruksi tipe urugan ini mempunyai panjang puncak mencapai 321,76 meter. Sedangkan lebar puncak puncaknya sepanjang tujuh meter.

“Dengan panjang dan lebar puncak tersebut, Bendungan Margatiga juga diproyeksikan mampu mereduksi banjir sebesar 83,10 m3 per detik untuk sebagian wilayah di Bandar Lampung dan Lampung Timur,” tutur dia.

Fungsi lain bendungan ini, lanjut Ermy, yakni sebagai konservasi air, penggelontoran air yang mencegah air asin, dan potensi pariwisata. Perlu diketahui, Waskita telah mengerjakan 83 PSN per Juli 2024.

Sebanyak 36 di antaranya mulai dibangun saat kepemimpinan Menteri BUMN Erick Thohir atau sejak Oktober 2019, misal proyek Jembatan Musi dan LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome-Manggarai).

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News14 minutes ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud2 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News8 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment8 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment9 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment9 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment18 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment19 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud19 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News20 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News20 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News20 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment21 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News21 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment22 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud22 hours ago

Heboh Transgender Pergi Umroh, MUI Buka Suara

Ruang Sujud1 day ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas1 day ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News1 day ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada