Monitorday.com – Kapten Timnas Jepang, Wataru Endo, mengungkapkan rasa hormatnya terhadap Timnas Indonesia yang akan menjadi lawan mereka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11) pukul 19.00 WIB.
Gelandang Liverpool ini menegaskan bahwa Jepang tidak akan meremehkan kekuatan Indonesia, meskipun ada perbedaan signifikan dalam peringkat FIFA. Jepang saat ini berada di peringkat 15 dunia, sementara Indonesia di peringkat 130.
Endo menyampaikan apresiasinya terhadap sambutan hangat yang diberikan oleh masyarakat Indonesia sejak kedatangan tim Jepang di Jakarta pada Senin (11/11).
“Besok kami akan bermain di kandang lawan. Indonesia sangat antusias terhadap sepak bola, dan banyak pemain serta suporter yang menyambut kami dengan baik,” ujar Endo dalam konferensi pers pra-laga di SUGBK, Kamis (14/11).
Ia menambahkan, meski berstatus sebagai tamu, ia tetap akan menunjukkan respek dan berusaha tampil maksimal.
“Saya merasakan suasana yang sangat hangat di Indonesia. Besok, meski kami bertanding sebagai lawan, saya akan tetap menghormati Indonesia dan memberikan performa terbaik,” lanjut pemain berusia 31 tahun tersebut.
Endo mengakui bahwa menghadapi Indonesia tidak akan mudah, terlebih setelah timnya ditahan imbang oleh Australia di laga terakhir di Saitama.
Namun, ia menyatakan bahwa Jepang sudah siap dan percaya diri untuk meraih kemenangan, apalagi dengan dukungan sekitar 60 ribu suporter yang akan memenuhi stadion.
“Pertandingan besok akan sulit, tapi kami sudah siap sebagai timnas Jepang. Indonesia sekarang tim yang kuat, tapi kami juga percaya diri dan akan berjuang sekuat tenaga,” kata Endo.
Endo juga membahas kelemahan yang timnya perlihatkan saat menghadapi Australia, terutama dalam strategi pertahanan agresif yang menyebabkan gol bunuh diri Shogo Taniguchi.
“Kami bermain dengan taktik satu lawan satu dan pertahanan agresif. Ini kelebihan, tapi bisa menjadi kelemahan juga,” ujarnya.
Endo menambahkan bahwa situasi tersebut adalah risiko yang harus mereka hadapi, dan di pertandingan berikutnya, tim Jepang akan lebih siap mengantisipasinya.