Monitorday.com – Timnas Indonesia meraih kemenangan gemilang dengan skor 2-0 atas Arab Saudi pada pertandingan lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa malam (19/11).
Semua gol kemenangan Indonesia dicetak oleh penyerang Marselino Ferdinan, yang juga dinobatkan sebagai man of the match dalam laga tersebut.
Usai pertandingan, Marselino mengungkapkan rasa syukurnya dan memuji perjuangan luar biasa dari seluruh pemain.
Ia menegaskan bahwa kemenangan ini tercapai berkat kerja keras tanpa henti, serta dukungan penuh dari para suporter Timnas Indonesia.
“Kita kerja keras luar biasa hari ini. Kita butuh kemenangan ini. Terima kasih buat semua yang sudah mendukung kita,” kata Marselino dengan penuh semangat.
Ia juga menambahkan, “Setelah kekalahan dari Jepang, kami evaluasi, dan main dengan tekad dan tujuan yang sama. Kita mati-matian untuk Indonesia.”
Kemenangan ini tidak hanya membawa kebanggaan, tetapi juga mengangkat posisi Indonesia di klasemen Grup C.
Kini, Indonesia menempati peringkat ketiga dengan mengoleksi enam poin dari enam pertandingan, menggeser Arab Saudi yang kini berada di posisi keempat dengan jumlah poin yang sama.
Ini adalah kemenangan perdana bagi Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang memberikan harapan baru untuk meraih tiket ke turnamen internasional terbesar tersebut.