Connect with us

Migas

Keren! PLN Sulap Batang Singkong Jadi Biomassa untuk PLTU

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – PT PLN Energi Primer Indonesia (EPI) menjalin kerja sama dengan PT Rindang Asia Energi (RAE) untuk penyediaan biomassa dari limbah batang singkong dan karet di Lampung. Biomassa ini akan digunakan sebagai bahan bakar pendamping (co-firing) di Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).

Direktur Utama PLN EPI, Iwan Agung Firstantara, menyatakan bahwa kerja sama ini bertujuan untuk memperbesar skala sinergi dalam pengembangan ekosistem, bisnis, teknologi, pengelolaan, pemasaran, dan pemanfaatan biomassa dengan mengoptimalkan limbah dari sektor pertanian, perkebunan, dan kehutanan.

“Saat ini sedang dilakukan proyek percontohan pengolahan limbah batang singkong menjadi biomassa serbuk untuk co-firing PLTU. Kerja sama ini akan diperluas lagi,” kata Iwan, kepada wartawan, dikutip Sabtu (18/5).

Iwan menegaskan komitmennya untuk memberikan kontribusi lebih pada lingkungan, sosial, dan ekonomi. Salah satu upayanya adalah membangun rantai pasok biomassa yang dapat mengurangi emisi gas rumah kaca sepanjang rantai pasok biomassa.

“Dengan memanfaatkan residu dan limbah pertanian perkebunan, maka akan terjadi pengurangan emisi yang berasal dari limbah yang membusuk atau dibakar, dan di hilir akan mengurangi emisi PLTU karena substitusi sebagian batu bara ke biomassa,” jelas Iwan.

Selain itu, pembangunan ekosistem biomassa ini melibatkan masyarakat dalam pembibitan dan penanaman tanaman multifungsi di lahan kritis dan marginal, yang akan meningkatkan penyerapan karbon.

“Pelibatan masyarakat tani untuk penanaman tanaman pakan ternak di lahan marginal telah berjalan di beberapa lokasi seperti di Gunung Kidul, Cilacap, Tasikmalaya, Pulau Kundur di Kepri, dan wilayah lainnya,” tambahnya.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Direktur Biomassa PLN EPI, Antonius Aris Sudjatmiko, dan Direktur Utama PT RAE, Husni Thamrin, pada Kamis (16/5).

MoU tersebut juga mencakup sinergi penyediaan biomassa ke PLTU di luar Lampung melalui transportasi darat dan laut.

Upaya ini merupakan bagian dari strategi PLN EPI sebagai subholding PT PLN (Persero) untuk mencapai target Net Zero Emission (NZE) 2060.

Direktur Utama PT RAE, Husni Thamrin, menyatakan kesiapan perusahaannya dalam pengembangan pasokan biomassa yang berasal dari residu tanaman pertanian perkebunan.

“Kami sepakat untuk menyediakan pasokan biomassa yang berasal dari produk samping perkebunan seperti serbuk dari batang singkong, bonggol jagung, sekam padi, karet, limbah pengolahan cokelat, kelapa sawit, dan produk lainnya yang berbasis pemberdayaan dan/atau keterlibatan masyarakat,” ujar Husni.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung, Bambang Sumbogo, yang turut menyaksikan penandatangan MoU ini, menyatakan bahwa pelabuhan di Lampung dapat digunakan untuk pengiriman ke PLTU lain ketika kebutuhan di Lampung telah tercukupi.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik2 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News3 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik3 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News3 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud8 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News11 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment11 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment12 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment12 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment20 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment22 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud22 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News23 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News23 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News23 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment24 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News24 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment1 day ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA