Connect with us

News

Ketua Umum PP PERSIS Sebut 3 Momentum Satu Abad di Muskernas, Apa Saja?

Hendi Firdaus

Published

on

Ketua Umum PP PERSIS Dr. Jeje Zaenudin, M.Ag mengungkapkan terkait tiga momentum besar saat memberikan sambutan di gelaran Musyawarah Kerja Nasional (Muskernas) PP PERSIS ke-2, Sabtu (25/11/2023) di Hotel Sutan Raja – Soreang.

”Ada tiga momentum besar yang beririsan dengan momentum Muskenas ini; kondisi internal, nasional dan internasional,” ujarnya.

Irisan pertama berkenaan dengan kondisi internal Persatuan Islam yang memotret perjalanan jihad satu abad pertamanya.

Menurutnya, perjalanan suatu kaum, suatu umat dan bangsa selalu direspon dengan tiga sikap dari generasi penerusnya.

Sikap pertama generasi penerus, mengabaikan dan melalaikan nilai nilai warisan perjuangan leluhur.

”Kita sebut sebagai generasi pengkhianat, mereka menihilkan nilai perjuangan generasi sebelumnya, tak melihat kebaikan dari kiprah pendahulunya,” imbuhnya.

Sikap kedua generasi penerus, sikap begitu mengagumi warisan masa lampau atau para pendahulunya.

”Seakan telah menuntaskan segala persoalan, tak ada ruang membuka diri, dianggap sudah tuntas, senang bernostalgia dengan masa lampau, jika saat ini berbeda dengan masa lampau dianggap tak menghargai dan melenceng. Sikap kedua ini sama kurang terpuji. Mengkrangkeng inovasi dan kreativitas dakwah,” papar Dr. Jeje Zaenudin.

Sikap ketiga generasi penerus, ini yang diharapkan ada oleh ketua umum PP PERSIS tersebut. Yang ketiga, sikap moderat dalam menghargai pencapaian generasi pendahulu, menjadikannya referensi, serta mampu menyosong masa depan.

Menurutnya, sikap generasi ketiga ini yang mesti diambil. Memaknai harakah tajdid dalam dua sisi yang seimbang. Gerakan purifikasi, membersihkan kekeliruan berpikir dalam beribadah. Tajdid, bermakna dinamisasi dan inovasi.

”Dulu belum terjawab, mesti dijawab di masa sekarang. Menghargai karya orisinil para pendahulu, namun senantiasa menghadirkan gerakan pembaharuan (reformatif),” jelasnya.

Ia menegaskan, apa kontribusi dan peran jamiyyah Persatuan Islam di masa lalu; memberi landasan pikiran, bagaimana hukum melawan penjajah, hukum bernegara, dan lainnya.

Saat ini, memasuki abad ke-2 PP PERSIS menghadirkan realitas konkret mengenai peran dan kebermanfaatan jamiyyah Persatuan Islam sebagaimana yang diangkat dalam tema; menuju kejayaan bangsa dan peradaban dunia

”Aspek pertama, prinsip Harakahnya memegang ideologi dan normatif yang berbasis Al-Quran dan Assunah. Aspek kedua, Tajdid merujuk dinamisasi perubahan dan pengembangan metode, sarana dan strategi dakwahnya”, jelasnya.

Intinya, denyut nadi Persatuan Islam terletak pada puripikasi gerakan yang dinamis. Prinsip teologis dan filosofisnya bersumber dan mengakar dari kitab Al-Quran dan Al-Hadits.

Dalam wilayah tajdid, ada ijtihad. “Dalam Ijtihad, tak semuanya langsung sepakat, sehingga wajar mesti ada musyawarah”, tukasnya menambahkan

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News3 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News4 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment4 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas4 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment7 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud7 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News7 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik10 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud10 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News11 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik11 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News11 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud13 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud16 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News19 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment19 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment20 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment20 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola