Connect with us

Sportechment

Mengintip Kecanggihan Mobil Listrik Xiaomi SU7

Hendi Firdaus

Published

on

Xiaomi resmi merilis sedan berbasis tenaga listrik (battery electric vehicle/BEV) pertama mereka yakni Xiaomi SU7.

Menjelang pengumuman harganya, spesifikasi SU7 akronim dari Speed Ultra ini bisa diacungi dua jempol dari sisi teknologi penggeraknya.

Di awal, produsen ponsel asal China ini memperkenalkan dua varian yakni SU7 dan SU7 Max. Namun menurut Kementerian Perdagangan dan Teknologi China ada tiga varian Xiaomi SU7, yakni SU7, SU7 Pro dan SU7 Max.

Didesain sebagai mobil sport bertenaga listrik, Xiaomi SU7 punya dimensi panjang 4,997 meter, lebar 1,963 meter dan tinggi 1,455 meter serta wheelbase 3 meter.

Mobil tersedia dua pilihan sistem gerak, penggerak belakang (RWD) yang menggunakan motor penggerak 220 kW dan torsi 400 Nm.

Varian bawah ini diklaim mampu berlari dari 0-100 km per jam hanya dalam waktu 5,28 detik. Varian ini dibekali dengan baterai berkapasitas 73,6 kWh, memberikan jangkauan 668 km di bawah standar CLTC (China Light-Duty Vehicle Test Cycle).

Sedangkan varian atas penggerak semua roda (AWD) disokong motor 495 kW dan torsi 838 Nm. Akselerasi 0-100 km per jam dalam 2,78 detik, dan kecepatan tertinggi 265 km per jam dan diklaim mampu tempuh jarak sejauh 800 km satu kali cas.

Bobot mobil mencapai 1.980 kg dan, dan varian tertinggi beratnya 2.205 kg plus baterai. Baterai menggunakan lithium iron phosphate (LFP) hasil rekayasa BYD.

Interiornya menyuguhkan layar kendali sentuh berukuran 16,1 inci. Sedangkan panel instrumen berukuran 7.1 inci menyajikan informasi kendaraan.

Sedangkan sistem operasi pada head unit murni besutan Xiaomi yakni HyperOS ditenagai Qualcomm Snapdragon 8295, ada juga fitur ADAS untuk membantu meningkatkan keselamatan berkendara.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News5 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News5 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment6 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas6 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment8 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud9 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News9 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik12 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud12 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News13 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik13 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News13 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud15 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud18 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News21 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment21 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment22 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment22 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola