Connect with us

Asuransi

Muchlas Rowi Dorong Anak Muda Percaya Diri Songsong Indonesia Emas 2045

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Bonus demografi hanya terjadi sekali, jika Indonesia berhasil memanfaatkannya, maka cita-cita Indonesia emas bisa terwujud, namun jika tidak, Indonesia akan menjadi yang negara gagal. Karenanya bonus demografi ini bisa menjadi rahmat dan bisa juga menjadi bencana.

Demikian dikatakan Komisaris Independen PT Jamkrindo, Muchlas Rowi saat menjadi pembicara dalam acara Hut Muda Pro I, bertajuk “Pemuda Profesional Menyongsong Indonesia Emas 2045” pada Sabtu, (28/10).

Menurut Muchlas, dalam menyambut bonus demografi, para anak muda harus memiliki self-confident yang tinggi agar bisa bersaing di masa yang akan datang. Anak muda tidak boleh memiliki jiwa inferior dalam menghadapi tantangan kedepan.

Muchlas mencontohkan bagaimana Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki keberanian untuk memulai, dan mindset yang baik dalam meyakinkan bahwa Indonesia pun bisa menjadi negara yang maju.

“Kita misalnya lihat pak Jokowi yang waktu itu berani memulai membangun MRT. Padahal itu wacananya sudah dari zaman Pak Harto. Dulu bernama subway, tapi tidak dieksekusi, karena dibilang tekstur tanah kita, terutama di Jakarta ngga mendukung,” kata Muchlas.

“Tapi anggapan itu dipatahkan oleh Pak Jokowi, ketika berani memulai bangun MRT. Dan sekarang berhasil, tidak pernah ada kejadian apa-apa. Jakarta sekarang punya transportasi modern, bahkan kita lihat lebih bagus dari yang ada di Eropa,” lanjutnya.

Menurut Muchlas, kepercayaan diri untuk memulai seperti itulah yang harus dilakukan. Apa yang sudah dimulai Presiden Jokowi tersebut harus ditularkan untuk menyambut bonus demografi ini.

“Lihat sekarang, infrastruktur di daerah-daerah sudah bagus. Apalagi di Jakarta. Dulu kita kagum melihat Singapura, tapi sekarang kita sudah bangga melihat kemajuan negara sendiri. Dan itu hasil dari sebuah kepercayaan diri bahwa kita itu bisa,” kata Muchlas.

Soal kepercayaan diri, Founder Monday Media Group ini pun membagikan ceritanya yang dulu berkuliah jurusan filsafat. Jurusan yang kerap dianggap tidak favorit, karena akan sulit memasuki dunia kerja.

“Kuliah jurusan filsafat tidak tahu apa yang dikerjakan. Bahkan setelah lulus disebut menambah catatan pengangguran. Makanya saya berani coba masuk lewat wirausaha, dan di situlah berhasil. Dan sampai sekarang belum pernah sekalipun membuat surat lamaran kerja. Jadi harus pede aja, jangan merasa inferior,” tutur Muchlas.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik1 hour ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud1 hour ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News3 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud4 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud7 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News10 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment11 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment11 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment12 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment20 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment21 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud22 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News22 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News22 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News23 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment23 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News23 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment1 day ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA