Connect with us

News

Muhammadiyah dan NU Harap Pilpres Berlangsung Kondusif Hingga Selesai

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) menginginkan agar pemilihan presiden tetap dalam suasana yang kondusif hingga seluruh tahapannya selesai. Kedua organisasi ini mendorong agar pemilihan presiden dijalankan dengan prinsip kejujuran, keadilan, dan transparansi sesuai dengan asas-asas pemilu yang telah disepakati bersama.

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti, menegaskan pentingnya masyarakat menerima hasil pemilihan calon presiden dan calon wakil presiden 2024 sebagai wujud kedaulatan rakyat.

“Kami berharap yang menang jangan jemowo (jemawa), yang kalah harus legawa dan tentu saja kita setelah pemilu kembali bersatu,” kata Mu’ti dalam jumpa pers di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Jumat (9/2/2024).

Mu’ti berpendapat akan lebih bagus apabila ada proses rekonsiliasi pascapemilu, sehingga tak akan ada anggapan bagi pemenang untuk menyingkirkan kelompok yang kalah.

“Karena itu kami berharap kepada masyarakat masih ada waktu menimbang-nimbang calon-calon yang terbaik,” ujarnya.

Sekretaris Jenderal Nahdlatul Ulama (NU), Saifullah Yusuf atau Gus Ipul, menilai proses pemilu berjalan lancar tanpa adanya insiden yang mengganggu. Dia pun berharap agar proses pemilu berlangsung adil dan transparan.

“Harapan kita semoga ini tetap lancar. Kita terus jalan ke depan ini sampai nanti pemilihan. Setelah itu apa pun hasilnya harus kita terima dengan baik,” ujarnya.

Gus Ipul juga menekankan bahwa politik Indonesia tidak mengenal oposisi dan mengapresiasi masyarakat yang memaklumi perbedaan yang ada.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment23 minutes ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud1 hour ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News4 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud7 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud10 hours ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News21 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News22 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment22 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas22 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment1 day ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud1 day ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News1 day ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik1 day ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud1 day ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News1 day ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik1 day ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News1 day ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud1 day ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud1 day ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News2 days ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta