Connect with us

News

Panglima TNI: Prajurit Terlibat Judi Online, Pecat Supaya Tobat!

Published

on

Agus menegaskan bahwa tidak akan ada toleransi bagi prajurit TNI yang terlibat judi online. (Foto: TNI)

Monitorday.com – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto kembali menegaskan akan memberikan sanksi berat kepada prajurit TNI yang terlibat dalam judi online. Bahkan, Agus menyatakan tidak segan-segan memecat prajurit TNI yang terbukti terlibat dalam aktivitas ilegal tersebut.

“Dipecat supaya tobat,” ujar Panglima TNI seusai menggelar silaturahmi dan tukar pikiran dengan DP Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan ormas-ormas Islam mengenai perdamaian dunia di kantor MUI, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (14/6).

Agus menegaskan bahwa tidak akan ada toleransi bagi prajurit TNI yang terlibat judi online. Seluruh prajurit TNI diingatkan untuk tertib dan menaati aturan yang berlaku. “Yang jelas kalau yang melanggar, saya hukum, hukuman berat bisa dipecat, pecat,” tandas Agus.

Belakangan ini, beberapa anggota TNI terjebak dalam judi online bahkan ada yang mengakhiri hidupnya karena utang besar.

Salah satunya adalah Lettu Laut ED (30), personel kesehatan Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Mobile RI-PNG Batalyon Infanteri 7 Marinir.

Lettu ED memiliki utang mencapai Rp 819 juta sebelum meninggal dunia, diduga akibat keterlibatannya dalam judi online.

Kasus lainnya melibatkan anggota Brigif 3/TBS, Letda R, yang diduga menyelewengkan dana kesatuan untuk judi online di Maros, Sulawesi Selatan. Letda R dilaporkan menyelewengkan dana satuan sebanyak Rp 876 juta sejak Agustus 2023.

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto sebelumnya juga mengungkapkan bahwa kasus jeratan judi online sudah masuk ke dalam lingkungan TNI/Polri.

Hadi menginstruksikan kepada jajaran di TNI/Polri untuk menghindari jebakan judi online dan menekankan perlunya satuan tugas (satgas) untuk memberantas praktik ini.

“Kami mengimbau kepada seluruh pimpinan kementerian/lembaga, termasuk TNI/Polri untuk memberikan perhatian khusus kepada seluruh jajarannya supaya tidak terjebak judi online,” kata Hadi Tjahjanto, Jumat.

Hadi menambahkan bahwa masyarakat yang menjadi korban judi online sudah cukup banyak, dengan sekitar 80% merupakan masyarakat menengah ke bawah.

Ia juga meminta publik membantu pemerintah dalam pemberantasan judi online agar upaya yang dilakukan dapat berjalan lebih efektif.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News3 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud6 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud9 hours ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News20 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News21 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment21 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas21 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment24 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud24 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News1 day ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik1 day ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud1 day ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News1 day ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik1 day ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News1 day ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud1 day ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud1 day ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News2 days ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment2 days ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment2 days ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala