Connect with us

News

PDIP Bakal Usung Anies di Pilkada Jakarta, Ini Penjelasan Hasto

Tubagus F Madroi

Published

on

Monitorday.com – Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengonfirmasi bahwa hingga saat ini belum ada komunikasi politik antara Anies Baswedan dengan DPP PDIP terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

“Nama-nama yang disebutkan termasuk Anies Baswedan belum melakukan komunikasi politik dengan DPP partai,” ujar Hasto dalam konferensi pers di Kantor DPP PDIP, dikutip Kamis (23/5).

Hasto menegaskan bahwa DPP PDIP mendengarkan harapan-harapan rakyat terkait DKI Jakarta, dan hal ini menjadi pertimbangan penting dalam menentukan figur yang akan diusung dalam kontestasi kepala daerah.

“Proses hingga koneksi wilayah-wilayah sekitar, upaya untuk atasi pencemaran udara, membangun sistem transportasi publik yang nyaman, mengatasi berbagai persoalan lingkungan, itu yang juga menjadi perhatian dari DPP PDI Perjuangan,” tambahnya.

Lebih lanjut, Hasto menyatakan bahwa PDIP akan segera membahas dan menyusun nama-nama calon untuk Pilkada 2024 setelah Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V dilaksanakan.

“DPP telah membentuk tim khusus terkait Pilkada Serentak tersebut,” imbuhnya.

Hasto menambahkan bahwa prioritas utama DPP PDIP saat ini adalah memberikan kesempatan kepada kepala daerah petahana dari partai tersebut.

“Ada lebih dari 137 daerah yang menjadi prioritas PDIP untuk dikeluarkan rekomendasi terlebih dahulu karena mereka berasal dari internal partai dan mampu membangun kemajuan dalam konsolidasi partai,” jelasnya.

Dia juga menyebut bahwa nama-nama calon yang akan diusung PDIP untuk Pilkada 2024, terutama di DKI Jakarta, Jawa Tengah, Sumatera Utara, Sulawesi Utara, dan Jawa Timur, akan dibahas lebih lanjut setelah Rakernas V yang akan digelar pada Jumat (24/5) hingga Minggu (26/5).

“Rakernas V tentu saja juga akan menampung seluruh masukan terkait calon-calon yang nantinya akan dibahas dalam komisi yang membahas tentang Pilkada Serentak tersebut,” pungkas Hasto.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News7 minutes ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik3 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud3 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News4 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik4 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News4 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud6 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud9 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News12 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment12 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment13 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment13 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment22 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment23 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud23 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News24 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News1 day ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News1 day ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment1 day ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News1 day ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif