Monitorday.com – Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah, mengonfirmasi bahwa partainya akan mencalonkan Menteri Sosial, Tri Rismaharini, yang juga mantan Wali Kota Surabaya, sebagai bakal calon gubernur dalam Pilkada Jawa Timur (Jatim) 2024.
“Kalau Jawa Timur, Ibu Risma insya Allah confirm,” ujar Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa.
Said mengungkapkan bahwa PDIP kemungkinan akan secara resmi mengumumkan dukungan kepada Risma untuk Pilkada Jawa Timur 2024 pada Rabu (28/8).
“Mudah-mudahan sebagai kader dan Ketua DPD Jawa Timur, saya berharap besok sudah bisa diumumkan oleh DPP partai,” katanya.
Meski begitu, Said menyatakan bahwa calon wakil gubernur yang akan mendampingi Risma masih dalam tahap pembahasan, termasuk dengan berbagai pihak seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
“Wakilnya masih dalam proses pembicaraan untuk sampai pada tahap menjadi cawagub mendampingi Mbak Risma,” ujarnya.
Said juga menekankan bahwa pengumuman terkait Pilkada Jawa Timur, seperti halnya di DKI Jakarta, tidak akan dilakukan pada awal masa pendaftaran Pilkada 2024, yang dimulai Selasa ini.
“Kami masih punya kesempatan sampai tanggal 29, dan kami fokus pada 38 provinsi, bukan hanya DKI saja. Karena ini masih awal, mari tunggu, seperti halnya Jawa Timur yang masih dalam proses,” jelasnya.
Jika Tri Rismaharini maju dalam Pilkada Jawa Timur 2024, ia dan pasangannya akan berhadapan dengan pasangan petahana, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak.
Pasangan petahana ini telah mendapatkan dukungan dari sembilan partai politik, termasuk Partai Demokrat, Gerindra, Golkar, PAN, PSI, PPP, PKS, dan NasDem.