Connect with us

News

PDIP Siapkan Risma Hingga Pramono Anung di Pilkada Jatim

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tengah mempersiapkan sejumlah kadernya untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jawa Timur 2024.

Nama-nama yang disiapkan termasuk beberapa menteri dari Kabinet Indonesia Maju seperti Tri Rismaharini, Abdullah Azwar Anas, dan Pramono Anung.

Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, menyatakan bahwa partainya memiliki sejumlah calon potensial untuk Pilkada Jatim.

“Di Pilkada Jatim, kami memiliki banyak calon kepala daerah. Kepala daerah petahana juga ada beberapa nama,” kata Hasto dikutip Minggu (30/6).

Hasto menegaskan bahwa PDIP terus mendorong kader internal partai untuk maju, serta bekerja sama dengan pihak lain yang telah dilatih melalui berbagai jalur, termasuk birokrasi, profesional, purnawirawan, TNI/Polri, dan kalangan pers.

Selain menteri, beberapa nama lain yang diusulkan termasuk Mochamad Nur Arifin alias Gus Ipin, Erick Cahyadi, Armuji, Ipuk Fiestiandani, dan Achmad Fauzi.

“Nama Fauzi di Sumenep ini sangat kuat sehingga tinggal merumuskan kerja sama politik saja,” tambah Hasto.

Hasto juga menyebut bahwa PDIP telah berkomunikasi dengan beberapa partai lain seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra yang sudah memberikan dukungan untuk beberapa wilayah di Jatim.

“Tetapi untuk daerah lain kami juga melakukan komunikasi politik. Ini proses yang sangat dinamis,” jelasnya.

Sebelumnya, nama Menteri Sosial Tri Rismaharini diisukan akan berpasangan dengan mantan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim Kiai Haji Marzuki Mustamar dalam Pilkada Jatim 2024.

Wasekjen PKB Syaiful Huda menyatakan bahwa rencana duet Marzuki-Risma menarik untuk diusung pada Pilkada Jatim 2024.

DPW PKB Jatim telah berkomunikasi dengan PDIP terkait duet Marzuki-Risma. Namun, PDIP juga mempertimbangkan untuk mengusung kadernya sebagai Wakil Gubernur Jatim berpasangan dengan Khofifah Indar Parawansa.

Meskipun, seiring waktu, Khofifah terlihat semakin mantap berpasangan dengan Emil Dardak pada Pilkada Jatim 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan jadwal Pilkada Serentak 2024 yang akan berlangsung di 37 provinsi di Indonesia pada 27 November 2024.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment7 minutes ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment41 minutes ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment1 hour ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud2 hours ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News5 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud8 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud11 hours ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News22 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News23 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment23 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas23 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment1 day ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud1 day ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News1 day ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik1 day ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud1 day ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News1 day ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik1 day ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News1 day ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud1 day ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza