MONITORDAY.COM – Kampanye Pilpres 2024 sudah masuk pekan ketiga. Pertarungan calon presiden dan calon wakil presiden pun semakin ketat. Tim pendukung capres-cawapres makin sesumbar, Pilpres 2024 kali ini bakal terjadi salam satu putaran.
Tentu ada banyak alasan, kenapa hampir semua tim pendukung melontarkan wacana Pilpres 2024 satu putaran. Hal ini seperti diungkap Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah, bahwa peluang tersebut ada di pasangan yang diusungnya, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.
Menurutnya, sosok Prabowo memiliki pengalaman cukup dan wibawa dalam menciptakan diplomasi luar negeri yang kuat serta efek segan internasional kepada Indonesia. “Kesempatan itu sekarang ada di Prabowo-Gibran karena berada posisi (untuk) selangkah lagi maju menuju satu putaran,” ujar Fahri, dalam keterangan tertulis, Minggu [7/1/2024].
Adapun keuntungan Pilpres berlangsung satu putaran menurut Fahri adalah, lebih efisien dan efektif. Apalagi, kata Fahri, dengan kondisi geopolitik dunia yang sangat tidak stabil.
“Indonesia membutuhkan transisi kepemimpinan cepat karena kondisi geopolitik dunia sangat tidak stabil. Kita perlu pilpres yang efisien dan efektif untuk kemudian segera beradaptasi,” jelas Fahri.
Alasan lain diungkap Ketua Relawan Pengusaha Muda Nasional [Repnas] Anggawira, bahwa Pilpres satu putaran akan dapat menjaga pertumbuhan ekonomi Indonesia di tengah ketidakpastian global maupun luar negeri.
“Pilpres satu putaran membawa dampak positif bagi perekonomian Indonesia. Kami harap, satu putaran bisa menjadi hal positif dalam akselerasi program yang ada,” ujar Anggawira.
Untuk diketahui, Komisi Pemilihan Umum [KPU] RI mengungkapkan, biaya untuk melaksanakan pemilihan Presiden [Pilpres] 2024 putaran kedua mencapai Rp17 triliun. Dimana pembiayaan ini masuk pagu anggaran KPU tahun 2024.
“Hasil pembahasan dengan Kementrian Keuangan dan Bapennas bahwa setelah ada putaran kedua Pilpres 2024, maka akan dialokasikan daam DIPA KPU 2024 kekurangan anggaran tersebut,” kata Komisioner KPU RI Yulianto Sudrajat, Senin [18/9/2023] silam.