Connect with us

News

Prabowo Heran, Kok Ada Orang Diberi Dukungan Tapi Malah Dengki

N Ayu Ashari

Published

on

MONITORDAY.COM – Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengaku heran dengan orang yang pernah didukung namun kini justru membalas dengan kedengkian. Namun Prabowo tak menyebut siapa orang yang dimaksud itu.

“Ada manusia yang kita memberi dukungan, kita beri segalanya yang dibalas adalah kedengkian, saya geleng-geleng kepala sendiri,” kata Prabowo di acara Konsolidasi relawan Prabowo-Gibran di GOR Remaja, Riau, Selasa (9/1).

Prabowo menyindir orang yang menurutnya ‘bermuka tebal’ itu. Secara sarkastis dia terkesima dengan orang seperti itu.

Bahkan Prabowo membandingkan perilaku itu dengan hewan. Menurutnya, hewan jika diberi makan saja akan berlaku baik kepada sang pemberi makan.

“Luar biasa saya kadang-kadang tidak bisa menjawab karena saking terkesimanya ada manusia yang macam begitu,” ucap dia.

Meski begitu, Prabowo mengaku tak masalah dengan itu semua. Menurutnya, rakyat Indonesia bisa menilai mana yang benar dan mana yang salah.

Pada kesempatan yang sama, Prabowo tak ambil pusing atas penilaian rendah yang diberikan Anies Baswedan atas kepemimpinannya sebagai Menhan pada debat ketiga Pilpres 2024, Minggu (7/1).

Pada debat tersebut, Anies dan Prabowo kerap terlibat saling sanggah. Anies banyak menyentil Prabowo khususnya dalam kinerjanya sebagai Menhan.

Anies menyoroti kesejahteraan TNI lebih dari separuh prajurit belum memiliki rumah dinas. Ia membandingkannya dengan total lahan yang dimiliki Prabowo.

Selain itu, Anies juga menyoroti anggaran Kementerian Pertahanan mencapai Rp700 triliun untuk pembelian alutsista bekas. Dia juga mengkritik Kemenhan dibobol oleh peretas pada 2023.

Partai Gerindra pimpinan Prabowo mengusung Anies pada Pilgub DKI Jakarta 2017. Gerindra bersama PKS mengusung pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Paslon itu berhadapan dengan Ahok-Djarot yang diusung PDIP, Golkar, Hanura, dan NasDem serta Agus-Sylvi yang diusung koalisi Partai Demokrat.

Hasilnya, Anies-Sandi tampil sebagai pemenang melawan dua paslon lain tersebut.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Perkebunan7 hours ago

PTPN IV Regional III Raih SNI Awards 2024 Berkat Kategori Ini

News7 hours ago

Wapres Gibran Minta PPDB Zonasi Dihapus, Mendikdasmen Respon Begini

Sportechment8 hours ago

Wow! Neymar Beli Penthouse Seharga Rp 866 Miliar di Dubai

Sportechment8 hours ago

Kata-kata Bojak Hodak Usai Persib Bandung Sukses Amankan 3 Poin di Kandang

Sportechment9 hours ago

FIFA Club Management Workshop, Erick Thohir: Perkuat Posisi Sepak Bola Indonesia di Pentas Dunia,

Ruang Sujud9 hours ago

Luar Biasa! Trump Pilih Sosok Muslim Ini Sebagai Anggota Kabinet

News12 hours ago

Presiden Iran Umumkan Kepindahan Ibukota Dari Teheran

Ruang Sujud16 hours ago

Keren! Mahasiswa UGM Gelar Deklarasi Anti Miras

Ruang Sujud19 hours ago

Alhamdulillah! Ribuan Narapidana Maroko Ini Jadi Penghafal Al Qur’an

News1 day ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News1 day ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment1 day ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas1 day ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment1 day ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud1 day ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News1 day ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik2 days ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud2 days ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 days ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 days ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif