Connect with us

News

Prabowo Jelaskan Ekonomi Pancasila

Natsir Amir

Published

on

MONITORDAY.COM – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menjadi keynote speaker Seminar Nasional Kebangsaan yang diselenggarakan Institut Madani Nusantara (IMN) di Jakarta, Sabtu (30/9/2023).

Seminar yang mengusung tema “Penguatan Peradaban Menyongsong Indonesia Emas 2045 Bersama 1000 Guru Besar, Rektor, dan Cendekiawan Se-Indonesia” ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

Menhan Prabowo menyampaikan bahwa kehidupan negara demokrasi yang dicita-citakan oleh pendiri bangsa-bangsa kita adalah negara yang berkedaulatan rakyat, dimana rakyat menentukan masa depannya sendiri. Kuncinya menurut Menhan adalah membangun suatu bangsa agar kesejahteraan lebih merata.

“Ekonomi Pancasila menurut saya yaitu prinsip-prinsip ekonomi yang harus berdasarkan Pancasila, berdasarkan asas-asas religius. Berarti ajaran keserakahan tidak cocok sama kita. Yang lemah harus kita angkat, yang kuat membantu yang lemah,” kata Menhan.

“Selain itu ekonomi kita harus mewujudkan persatuan nasional. Satu untuk semua, semua untuk satu. Ekonomi yang berpihak kepada kepentingan nasional dan kerakyatan. Harus ada keberpihakan kepada yang lemah dan miskin. Serta ekonomi yang harus menuju keadilan sosial,” tambah Menhan Prabowo.

Disampaikan Menhan bahwa artinya esensi ekonomi Indonesia adalah bahwa ekonomi Pancasila mengambil esensi yang terbaik dari kapitalisme dan esensi terbaik dari sosialisme. Karena semua agama esensinya adalah mengajarkan sosialisme, mengatur seluruh masyarakat, mengatur yang lemah, miskin agar diurus oleh negara.

Dalam kesempatan itu Menhan juga menyampaikan bahwa di bawah kepemimpinannya dua bulan pertama sebagai Menhan, langsung mendirikan 4 fakultas baru. Fakultas Kedokteran, Fakultas Teknik, Fakultas Farmasi dan Fakultas MIPA.

“Di fakultas teknik kita ada ahli-ahli mencari air dan akurasi kita di atas 95 persen teknologi kita mencari air. Tim UNHAN sudah menemukan dan sudah memproduksi air di 100 dusun di seluruh Indonesia,” kata Menhan.

“Masa depan kita gemilang, mari kita ambil masa depan di tangan kita sendiri,” kata penutup Menhan Prabowo.

Seminar tersebut turut dihadiri Rektor Unhan RI Letjen TNI Jonni Mahroza dan pembahas yang terdiri dari para Rektor dan Guru Besar dari seluruh Indonesia

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News6 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News7 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment7 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas7 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment10 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud10 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News10 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik13 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud13 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News14 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik14 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News14 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud16 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud19 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News22 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment22 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment23 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment23 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola