Monitorday.com – Grand Syekh Al-Azhar, Imam Akbar Ahmed Al Tayeb, melakukan kunjungan kehormatan dengan Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto di Kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, Rabu (10/7/2024) siang.
Grand Syekh Al-Azhar beserta jajaran tiba sekira pukul 14.42 WIB. Prabowo menyambut langsung Grand Syekh. Keduanya berjabat tangan. Grand Syekh juga disambut jajar kehormatan sebelum memasuki Gedung Jenderal Soedirman Kemenhan.
Sebelumnya, pada Selasa (9/7/2024), Grand Syekh telah menemui Presiden RI Joko Widodo alias Jokowi. Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi mengatakan, pertemuan Jokowi dan Grand Syekh membahas pesan perdamaian untuk perang dan konflik, termasuk yang terjadi di Jalur Gaza.
Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi menekankan pentingnya menyuarakan gencatan senjata permanen dan mempermudah akses bantuan kemanusiaan. Dengan begitu, perdamaian akan dapat terwujud.
“Bapak Presiden menyampaikan bahwa saat ini perang dan konflik terjadi di mana-mana, termasuk di Gaza,” kata Retno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa.
Tak hanya itu, Jokowi menuturkan, pemerintah Mesir telah banyak memfasilitasi bantuan kemanusiaan dan ajakan perdamaian. Ajakan perdamaian itu akan sangat berarti bagi bangsa Palestina.