Connect with us

Monitor

Prabowo Sangat Cocok Berpasangan dengan Figur yang Bisa Urus Sepakbola

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto ingin agar tim sepak bola Indonesia masuk ke turnamen Piala Dunia. Hal ini diungkapkan Ketua Umum Partai Gerindra itu saat diundang menjadi bintang tamu di acara Podcast Kaesang, yang tayang perdana pada Jumat (15/9).

“Tim sepakbola kita harus masuk piala dunia. Anak-anak muda harus semangat-harus gembira,” kata Prabowo dalam talkshow tersebut.

Pernyataan calon presiden yang diusung Koalisi Indonesia Maju ini tidak datang dari ruang hampa. Pasalnya, saat itu ia diminta oleh host untuk memberikan pesan-pesan untuk bangsa Indonesia.

Ia pun memberi pesan tentang pentingnya menjaga kerukunan agar anak bangsa bisa fokus mengurus negara. Menurut Prabowo, hal itu penting karena Indonesia selalu berpotensi diganggu oleh pihak luar yang menginginkan kekayaan sumber dayanya.

Namun setelah itu, Prabowo memberi pesan ke anak muda untuk selalu belajar dan semangat, serta kemudian mengungkapkan keinginannya agar Indonesia masuk ke Piala dunia. Pernyataan ini mengindikasi kuat betapa pentingnya prestasi sepakbola bagi Prabowo.

Keinginan Prabowo ini sebenarnya sebentar lagi akan terwujud. Dimana bulan November mendatang, Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17, dan secara otomatis meloloskan timnas garuda ke putaran final.

Ini menjadi sebuah catatan sejarah tersendiri bagi sepakbola nasional. Sejak Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI, sepakbola Indonesia memang punya progres ke arah yang lebih baik.

Kebijakan-kebijakan yang diambilnya memberi dampak positif bagi dunia sepakbola tanah air. Termasuk ketegasannya menghadapi klub-klub yang pemainnya dipanggil memperkuat timnas.

Hal ini telah membuahkan hasil, dimana timnas Indonesia telah lolos ke putaran final Piala Asia di 3 kelompok umur berbeda.

Jika melihat hal ini, keinginan Prabowo dengan visi Erick Thohir bisa dibilang memiliki kesamaan, yakni sama-sama menginginkan sepakbola Indonesia bisa berkibar di kancah dunia.

Karenanya tidak heran, ketika Timnas Sepakbola Indonesia mendapat medali emas di SEA Games 2023 di Kamboja, Prabowo adalah menteri pertama yang mengucapkan selamat secara langsung ke Erick Thohir.

Tak hanya soal sepakbola, dalam persoalan kenegaraan, keduanya juga banyak memiliki kesamaan. Erick Thohir sendiri mengungkapkan bahwa dirinya memang memiliki Chemistry dengan Prabowo. Selain karena sesama menteri kabinet Jokowi, juga karena keduanya kerap melakukan kerjasama di beberapa momentum.

“Saya punya hubungan yang baik dengan Pak Prabowo karena kita sama-sama di kabinet. Korupsi Asabri kita bongkar bersama. Dan tentu ada peran Pak Jaksa Agung. Dan tentu ada dukungan penuh Bapak Presiden,” demikian Erick Thohir.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Manufaktur6 hours ago

Teknologi Terbarukan Berpotensi Atasi Krisis Air Bersih di Jawa Tengah

Infrastruktur6 hours ago

Dukung Pengelolaan Air, Hutama Karya Hadir di World Water Forum Ke-10

Manufaktur7 hours ago

PT Surveyor Indonesia Kembali Hadirkan ToT di Jawa Timur dengan Gebrakan Baru!

Monitor8 hours ago

Innalillahi! Presiden Iran Wafat Dalam Kecelakaan Helikopter, Ulah Israel?

Monitor9 hours ago

Akahirnya! Bobby Nasution Labuhkan diri di Partai ini

Review9 hours ago

Kontribusi Telkomsel terhadap Perekonomian Indonesia

Telekomunikasi11 hours ago

Kolaborasi Strategis Telkomsat dan Starlink untuk Layanan Enterprise di Indonesia

Monitor13 hours ago

Puan Blak-blakan Soal Pertemuan dengan Jokowi, Ini yang Dibicarakan

Monitor14 hours ago

Politisi Harus Jadi Negarawan, Ara Minta Hal Ini Pada Anies dan Ganjar

Monitor14 hours ago

Soal Kuliah Disebut Tersier, Guspardi Gaus: Indonesia Bisa Raih Keemasannya, Asal….

Monitor14 hours ago

Indonesia Masuk 5 Besar Penyumbang Pelaut Dunia, Segini Jumlahnya

Ruang Sujud15 hours ago

Haedar Nashir: Prabowo Punya Komitmen Terhadap Kedaulatan Bangsa

Migas15 hours ago

Dukung KTT WWF di Bali, PLN Lakukan Langkah Ini

Ruang Sujud15 hours ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto

Monitor15 hours ago

Perkenalkan Prabowo ke Tamu WWF, Jokowi Bilang Begini

Sportechment15 hours ago

Timnas Irak Kirim Delegasi ke Jakarta Jelang Lawan Indonesia, Mau Apa?

Keuangan16 hours ago

Marketeers Youth Choice Award 2024: BNI Sabet 2 Penghargaan untuk Katogeri Ini

Sportechment19 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment20 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment20 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru