Connect with us

Sportechment

Ruth Sahanaya dan KLA Project Bakal Manggung di Symphony Lawang Sewu, Kapan?

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Diva pop Indonesia, Ruth Sahanaya, berkolaborasi dengan grup legendaris KLA Project, akan menggelar konser spektakuler bertajuk Symphony Lawang Sewu pada 9 November 2024.

Konser ini akan diselenggarakan di Bangunan Lawang Sewu, salah satu ikon wisata Semarang, dan direncanakan menjadi acara tahunan.

Event ini digagas oleh Kereta Api Indonesia Wisata (KAI Wisata) dan bekerja sama dengan komunitas Wall Of Dips serta event organizer Keastone.

Direktur Operasi KAI Wisata, Wawan Ariyanto, menyatakan, “Kami berharap konser ini menjadi acara megah pertama di Semarang dan dapat berkelanjutan, sehingga Lawang Sewu memiliki daya tarik tersendiri.”

Tema konser, Harmonize Your Soul, mencerminkan harmoni antara musik dan keindahan arsitektur Lawang Sewu yang megah, ditambah dengan tata cahaya artistik.

Wawan menambahkan, “Konser ini ditujukan untuk segmen menengah ke atas, dengan kapasitas penonton dibatasi hanya 1.500 orang, sesuai dengan kemampuan venue.”

Akbar Hendra Arianto dari Keastone mengungkapkan, “Audio sound disesuaikan dengan kondisi bangunan yang sudah berusia ratusan hingga ribuan tahun. Kami harus berhati-hati agar tidak mengganggu struktur yang ada.”

Tiket untuk konser ini tersedia dalam berbagai kategori, mulai dari Festival seharga Rp325 ribu, Platinum Rp900 ribu, Diamond Rp1,35 juta, hingga Diamond VIP seharga Rp1,6 juta. Tiket dapat dipesan mulai 4 Oktober hingga 8 November 2024.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan konser yang menjanjikan pengalaman musik dan wisata yang tak terlupakan di Semarang!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment16 mins ago

Gemilang! Tim Bulu Tangkis Junior Indonesia Juara Suhandinata Cup 2024

Sportechment48 mins ago

Ruth Sahanaya dan KLA Project Bakal Manggung di Symphony Lawang Sewu, Kapan?

News4 hours ago

Pelindo Bangun Marina Kelas Dunia di Pelabuhan Benoa

Infrastruktur10 hours ago

SIG Raih Penghargaan atas Inovasi Teknologi Industry 4.0

Migas10 hours ago

Pertamina Didapuk Sebagai ASCOPE Secretary In Charge Periode 2024-2029

News11 hours ago

Indonesia Siap Gelar TAFISA World Congress 2024

Migas16 hours ago

Hari ke-2 Inacraft 2024, UMKM Binaan Pertamina Raih Transaksi Lebih dari 1 Miliar

News16 hours ago

PLN Siap Gelar Electric Run 2024, Ajak Pelari Gaungkan Semangat Ramah Lingkungan

Sportechment1 day ago

Kabar Baik! Maarten Paes Kembali Latihan Bareng FC Dallas

Sportechment1 day ago

Hadir di Indonesia, Segini Harga Mobil Listrik NETA X

Migas1 day ago

Pertamina Temukan Sumber Daya Gas di Sulawesi

Sportechment1 day ago

Red Sparks Tantang GS Caltex di Semifinal KOVO Cup 2024, Megawati Siap Cetak Poin

Sportechment1 day ago

2 Ratu Rock Indonesia Siap Guncang Jakarta di Konser Nicky Astria Meets Atiek CB

News1 day ago

Indikator Politik: 75 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

News1 day ago

PT KAI Daop 7 Madiun Salurkan Dana Tanggung Jawab Sosial Sebesar Rp 1,154 Miliar

Migas1 day ago

Gandeng Arizona State University, Pertamina Siapkan Pemimpin Energi Terbarukan

Sportechment1 day ago

Khabib Nurmagomedov Gelar Acara “Path of a Champion” di Jakarta Besok

Telekomunikasi1 day ago

Telkom Hadirkan Knowledge Power Up, Apa Tujuannya?

Sportechment1 day ago

PSG Siap Boyong Mohamed Salah, Imingi Gaji Tinggi

Keuangan2 days ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Digital Experience of the Year