Connect with us

Pariwisata

Sukses! Aquabike Jetski World Championship 2024 Pukau Pengunjung di Danau Toba

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Ajang olahraga air bertaraf internasional, Aquabike Jetski World Championship 2024, berlangsung dengan sukses pada Rabu, 13 November 2024, di kawasan Danau Toba.

Acara yang dihelat oleh PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) dan anak usahanya, ITDC, ini diikuti oleh ratusan pembalap dari 30 negara, termasuk 10 pembalap Indonesia, dan akan berlangsung hingga 17 November 2024.

Pada hari pertama kejuaraan yang berlokasi di Tongging, Kabupaten Karo, pembalap asal Portugal, Lino Araujo, tampil memukau dengan meraih posisi pertama, mengumpulkan 44 cup points.

Di posisi kedua, pembalap asal Spanyol, Ruben Jimenez Riquelme, berhasil mengamankan 41 cup points, sementara pembalap Prancis, Teddy Pons, menempati posisi ketiga dengan 40 cup points.

Direktur Utama Pelaksana InJourney, Maya Watono, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Karo yang turut mendukung dan menyukseskan acara ini.

“InJourney terus berkomitmen untuk mempromosikan Danau Toba ke mata dunia serta mengembangkan potensi pariwisata olahraga air di kawasan ini,” ungkapnya.

Kejuaraan ini dimulai dengan pertandingan kategori endurance di Kabupaten Karo, Dairi, dan Simalungun, yang akan berlangsung hingga hari ketiga. Pada hari keempat dan kelima, kategori circuit akan digelar di Kabupaten Samosir, tepatnya di Waterfront City Pangururan.

Direktur Komersial ITDC, Troy Warokka, menyebutkan bahwa kejuaraan ini merupakan hasil kolaborasi kuat berbagai pihak untuk mendorong pariwisata berkelanjutan di Indonesia.

“Aquabike Jetski World Championship ini memberikan pengalaman unik bagi para pengunjung, dengan pemandangan alam Danau Toba yang memukau sebagai latar belakang kompetisi,” ujarnya.

Selain kompetisi jetski, acara ini juga dimeriahkan dengan Pesta Rakyat yang menampilkan kompetisi Solu Bolon (Perahu Naga) dengan peserta dari delapan kabupaten di sekitar Danau Toba.

Pesta ini semakin semarak dengan penampilan musisi terkenal seperti Ada Band, Radja Band, Wika Salim, dan sejumlah artis lokal.

Salah satu pembalap asal Amerika Serikat, Anthony Radetic, mengaku sangat terpesona dengan keindahan alam Danau Toba.

Setelah berkeliling di Kabupaten Samosir dan Karo, Radetic mengatakan, “Pemandangan di sini luar biasa. Gunung-gunung dan pemandangan desa yang spektakuler, serta keramahan masyarakat membuat saya merasa terhormat berada di sini.”

Dengan suksesnya penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship ini, InJourney berharap bahwa Danau Toba akan semakin dikenal di kancah internasional sebagai destinasi pariwisata olahraga air berkelas dunia.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment1 minute ago

Carlos Alcaraz Bangkit, Hajar Andrey Rublev di ATP Finals 2024

Pariwisata22 minutes ago

Sukses! Aquabike Jetski World Championship 2024 Pukau Pengunjung di Danau Toba

Pangan7 hours ago

Menkop: Libatkan koperasi, uji coba MBG di Sukabumi patut ditiru

Logistik7 hours ago

Pelindo gelar program Biodiversity Camp untuk siswa SMK pelayaran

News8 hours ago

Bahlil Buka Suara Usai UI Tangguhkan Kelulusan Program Doktor

News9 hours ago

Hadir di COP29, PLN Bahas Inisiatif dan Strategi Pembiayaan Transisi Energi

Sportechment9 hours ago

Terima Putra Mahkota Johor, Erick Thohir Ajak Bangun Sepak Bola ASEAN Mendunia

News9 hours ago

Tumbuhkan Ekonomi Nasional, ASDP-BUMN Gelar Bazar UMKM “Pesona Timur Indonesia”

Sportechment12 hours ago

Tiba di Jakarta, Bidadari Voli Kazakhstan Ngebet Ingin Bertemu Muslim Indonesia

Ruang Sujud12 hours ago

Kabar Gembira! Singapura Bakal Buka Perguruan Tinggi Islam Pertama

News12 hours ago

Mendikdasmen – PP Muhammadiyah Siap Bersinergi Memajukan Pendidikan Nasional

Ruang Sujud14 hours ago

Pangeran Arab Saudi Desak Gencatan Senjata Israel Libanon

Ruang Sujud17 hours ago

Hasil KTT Negara Islam Dunia: Lawan Agresi Israel!

Ruang Sujud20 hours ago

Tegas! Menteri Agama Bakal Bersihkan Jajarannya Dari Korupsi

News21 hours ago

Komdigi Punya 3 Ditjen Baru Urus Ruang Digital, Meutya Harap Bisa Tekan Judi Online

News21 hours ago

Politisi PKB ini Setuju Bandar Hingga Mafia Judi Online Dimiskinkan

News21 hours ago

Ke Prabowo, RRC Pastikan Tidak Membahayakan Kedaulatan Indonesia

Sportechment23 hours ago

Perbandingan Gaji STY vs Hajime Moriyasu, Siapa Lebih Tinggi?

Sportechment23 hours ago

Film Keajaiban Air Mata Wanita Segera Tayang di Layar Lebar, Kapan?

News24 hours ago

Keamanan Penumpang, PELNI Lengkapi Kapal dengan Sistem Evakuasi Laut Canggih